Bukannya mencetak gol penyeimbang, malah justru gawang Las Palmas harus kebobolan yang kedua kali.
Kali ini, Joselu mencetak gol kedua untuk Madrid dengan sundulan kepala setelah umpan silang dari Rodrygo pada menit ke-54.
Meskipun terjadi beberapa upaya, tendangan Jonathan Viera dari luar kotak penalti pada menit ke-73 berhasil dijinakkan oleh kiper Kepa Arrizabalaga.
Dengan tidak ada tambahan gol hingga akhir pertandingan, Madrid memenangkan pertandingan 2-0.
Kemenangan ini membuat Madrid naik ke peringkat kedua klasemen La Liga, menggeser Barcelona yang bermain imbang 2-2 melawan Real Mallorca.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H