Mohon tunggu...
Muklis Puna
Muklis Puna Mohon Tunggu... Guru - Guru SMA Negeri 1 Lhokseumawe

Penulis Buku: Teknik Penulisan Puisi, Teori, Aplikasi dan Pendekatan , Sastra, Pendidikan dan Budaya dalam Esai, Antologi Puisi: Lukisan Retak, Kupinjam Resahmu, dan Kutitip Rinridu Lewat Angin. Pemimpin Redaksi Jurnal Aceh Edukasi IGI Wilayah Aceh dan Owner Sastrapuna.Com . Saat ini Bertugas sebagai Guru SMA Negeri 1 Lhokseumawe

Selanjutnya

Tutup

Ramadan Pilihan

Puisi: Kurindu Asma- Mu

30 Maret 2024   16:22 Diperbarui: 30 Maret 2024   16:26 775
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber gambar: Pixabay 

Panggilan -Mu merapuhkan kalbu
Nadi terhimpit
Dada berdegup
Pada penggalan waktu
Angan lumpuh  bersimpuh malu
Sarafku terpasung  cahaya langit

Ku merindui -Mu
Tersesat  aku  dalam belukar nafsu
Merayap pada bingkai gelap
Asma- Mu mengetarkan bongkahan  jiwa

Saat angin menghembus Asma-Mu
Batinku  menguap gelisah-resah
Tersungkur mengenang tabiat mengulum waktu
Asma - Mu bergema pada sela jemari
Rumah- Mu berjejer di muka lapak
Nafsu memenggal langkah

Pada  ujung malam
Asma- Mu mendobrak selimut
Dingin membekap
Gurihnya  mimpi menelan subuh
Asma- Mu samar dalam igauan
Bola mata dikepit
Pagi mengedor malam

Asma-Mu melumpuhkan jiwa
Terpasung  lena menjauh tepi

Lhokseumawe,Maret  2024

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Baca juga: Aku Merindu Pada-Mu

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ramadan Selengkapnya
Lihat Ramadan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun