Mohon tunggu...
Mukhlis Tri Mulya
Mukhlis Tri Mulya Mohon Tunggu... Mahasiswa - Organisator

Selalu ingin bermanfaat dan berbagi untuk semua orang

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Aksi Nyata Peduli Pendidikan KKN 20 UINSU Melaksanakan Program Kerja Mengajar di Sekolah Desa Dewi Sri

17 September 2024   01:35 Diperbarui: 17 September 2024   01:35 44
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tim Media & Publikasi KKN 20 UINSU

Batubara - Kelompok 20 Kuliah Kerja Nyata (KKN) UINSU melaksanakan program kerja Pendidikan mengajar di tiga titik Taman kanak-kanak (TK) dan Satu titik Sekolah Dasar Islam (SDI) di Desa Dewi Sri Kecamatan Laut Tador, Kabupaten Batu Bara. Program ini merupakan salah satu upaya kelompok 20 KKN UINSU untuk berkontribusi dalam meningkatkan kualitas pendidikan anak-anak di desa dewi Sri.

Dalam kegiatan ini, para mahasiswa mengajarkan berbagai materi edukatif, mulai dari pengenalan huruf dan angka, hingga permainan edukatif yang mendorong kreativitas dan interaksi sosial. Program mengajar ini mendapat sambutan hangat dari kepala sekolah beserta staff Sekolah desa dan orang tua murid yang berharap kegiatan semacam ini bisa terus dilanjutkan di masa depan. Salah seorang anggota KKN Kelompok 20, Mustofa mengatakan "bahwa kegiatan mengajar ini merupakan pengalaman yang berharga sekaligus wujud nyata dari pengabdian mahasiswa kepada masyarakat khususnya di bidang pendidikan (30/07/2024)" Ujarnya.

Para siswa sangat antusias dengan kehadiran mahasiswa KKN yang mengajar di sekolah mereka. Mereka merasa senang karena selain mendapatkan suasana belajar yang baru dan lebih interaktif, mereka juga merasa lebih termotivasi untuk belajar. Mahasiswa KKN membawa pendekatan yang segar dan kreatif dalam menyampaikan materi, sehingga pelajaran menjadi lebih menarik dan mudah dipahami. 

Para siswa juga merasa terbantu karena mahasiswa KKN tidak hanya fokus pada materi akademik, tetapi juga membantu mereka dalam pengembangan keterampilan hidup, seperti kerja sama, disiplin, dan kepercayaan diri. Kehadiran mahasiswa KKN memberikan contoh positif dan inspirasi bagi siswa bahwa pendidikan bisa membuka banyak peluang di masa depan.  Dengan adanya program ini, diharapkan anak-anak di Desa Dewi Sri dapat lebih termotivasi untuk belajar dan memiliki dasar yang kuat dalam pendidikan sejak dini.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun