Pada tanggal 27 Juni 2022 dilakukan diseminasi Asistensi Mengajar dengan mempresentasikan kegiatan yang telah dilakukan di sekolah. Dengan tanggapan dosen pembimbing dan guru pamong bahwasanya kegiatan Asistensi Mengajar sudah cukup sesuai. Mahasiswa ikut andil dalam kegiatan akademik, non-akademik dan administrasi sekolah. Sehingga mahasiswa mengetahui bagaimana institusi pendidikan itu berjalan. Pengalaman yang saya dapatkan dalam kegiatan Asistensi Mengajar di SMK Negeri 3 Malang sangat berharga karena guru-guru nya ramah dan banyak memberikan ilmu yang tidak didapatkan di bangku perkuliahan. Siswa -- siswi di sekolah ini pintar dan sopan sehingga ketika penulis menjadi guru model mereka antusias dan cepat dalam memahami materi. Harapan penulis setelah mengikuti kegiatan Asistensi Mengajar ini penulis dapat lebih mengasah potensi diri sebagai bekal dalam menghadapi dunia kerja di masa yang akan datang.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H