Mohon tunggu...
Muhammad Rizal Dwi Saputra
Muhammad Rizal Dwi Saputra Mohon Tunggu... Freelancer - Huungan Mayarakat UPNVYK

Brave And Believe

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Nilai-nilai yang Membuat Bangsa Indonesia Memperoleh Kemerdekaan

26 Oktober 2023   01:00 Diperbarui: 26 Oktober 2023   01:09 77
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Nilai nilai yang membuat bangsa Indonesia memperoleh kemerdekaan, salah satunya tentu nilai perjuangan. Bangsa Indonesia telah melalui berbagai macam peristiwa penting dalam meraih kemerdekaan, dan tanpa perjuangan yang gigih dari para pahlawan, kemerdekaan Indonesia belum tentu dapat dicapai kala itu. Semangat pantang menyerah yang ditunjukan dalam berbagai momen, mulai dari perang di daerah daerah melawan penjajah, hingga peristiwa rengasdengklok oleh golongan muda terhadap gilongan tua untuk sesegera mungkin memproklamasikan kemerdekaan.

Para pahlawan juga telah berjuang tanpa lelah, mendedikasikan pikiran, jiwa, dan waktunya untuk tujuan mulia yaitu kemerdekaan Indonesia. Dalam upaya merebut kemerdekaan pahlawan Indonesia sangat menananmkan jiwa patriotisme yang tinggi, mereka berjuang tanpa mengenal waktu, melimpahkan segenap tenaga untuk kepentingan bangsa Indonesia.

Nilai rela berkorban yang tinggi juga patut kita apresiasi setinggi tingginya, melawan penjajah yang memiliki peralatan lengkap dalam berperang bukanlah suatu hal yang mudah. Namun, para pahlawan kita dengan gagah dan berani untuk melawan penjajah meskipun dengan alat seadanya dan taktik yang matang. Nilai rela berkorban juga bisa kita petik dari pahlawan yang rela meninggalkan kepentingan individu demi kepentingan Bersama bangsa Indonesia. Namun meskipun begitu pahlawan kita melakukan semua itu dengan ikhlas dan tanpa pamrih, mereka benar benar berjuang dari hati untuk kemerdekaan bangsa Indonesia.

Persatuan dan kesatuan menjadi salah satu hal yang sangat penting dalam upaya bangsa Indonesia dalam meraih kemerdekaan. Tanpa persatuan dean kesatuan, tentu rakyat Indonesia tidak akan bisa meraih kemerdekaan karena masih mementingkan kepentingan individu dan belum menanamkan persatuan dan kesatuan. Persatuan dan kesatuan menjadi sangat penting karena menjadi momen bersatunya seluruh rakyat Indonesia dalam melawan penjajah. Terlebih dalam peristiwa sumpah pemuda yang dilaksankaan pada 28 Oktober 1928, peristiwa itu menjadi cikal bakal kemerdekaan bangsa Indonesia yang sudah dinantikan sejak lama.

Mencintai tanah air dengan sepenuhnya, tanpa paksaan dan timbul dari hati. Sebgai warga negara yang lahir di tanah air. Tentu kita harus menanamkan sifat cinta tanah air didalam diri kita. Indonesia bukan hanya sekedar kedaulatan yang harus kita jaga dengan fisik, tapi dengan hati pula. Makna cinta tanah air sendiri bila dijabarkan menjadi sangat luas, hal sederhana yang bisa menjadi contoh sikap cinta tanah air sehingga bangsa Indonesia memperoleh kemerdekaan adalah turut serta berjuang menumpas penjajahan di Indonesia.

Sikap tersebut tentu sangat patut untuk diapresiasi dan diamalkan oleh generasi sekarang untuk menjaga keutuhan tanah air tercinta. Kesadaran dari dalam diri juga menjadi nilai penting bagaimana Indonesia bisa meraih kemerdekaan. Memiliki jiwa besar patriotisme persatuan dan kesatuan demi tercapainya kemerdekaan bangsa Indonesia. Memiliki jiwa patriotisme juga bisa diartikan merasa memiliki tanggung jawab untuk ikut serta dalam upaya kemerdkaan dan menjaga persatuan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun