Mohon tunggu...
Muhammad Padisha
Muhammad Padisha Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Apapun yang terjadi, tetaplah menulis.

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

7 Rekomendasi Film Bergenre Sci-fi Terbaik Abad Ini

2 Juni 2024   13:11 Diperbarui: 2 Juni 2024   13:22 638
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Mungkin bagi para pecinta film, film-film bergenre Sci-fi terdegar familiar, dan menjadi pilihan banyak orang untuk menjadikannya tontonan seru dikala senggang.

Konsep ceritanya yang unik, dimana membawakan tema tentang science yang dipadukan fiksi, dan penggunaan teknologi dan latar tempat yang berbeda dari film kebanyakan, menjadikan genre Sci-fi digandrungi banyak penggemar.

Mungkin banyak dari pembaca yang masih bingung, film-film Sci-fi apa saja yang sekiranya menarik untuk ditonton? Dilansir dari WatchMojo, berikut adalah 7 rekomendasi film Sci-fi terbaik abad ini:

7. Everything Everywhere All at Once (2022)

"Everything Everywhere All at Once" adalah film Sci-fi yang disutradarai oleh Daniel Kwan & Daniel Scheinert. Berkisah mengenai Evelyn Wang, seorang imigran China-Amerika yang menjalankan bisnis penatu. Ketika sedang diaudit oleh IRS (Internal Revenue Service), ternyata bisnisnya mengalami masalah dengan agen pajak.

Saat mengurus masalah pajak, Evelyn secara tidak sengaja terseret ke dalam petualangan multidimensi yang luar biasa. Dia harus menggunakan memori dan keterampilan dari berbagai versi dirinya di berbagai alam semesta. Hal tersebut ia lakukan untuk mencegah kekuatan jahat yang nantinya dapat mengancam dan menghancurkan seluruh realitas.

Film ini menggabungkan elemen komedi, aksi, dan drama keluarga dalam cerita yang unik dan kreatif. Kesuksesan film yang dibintangi oleh Michelle Yeoh ini, dibuktikan dari banyaknya penghargaan yang diraih ketika acara perhelatan Oscar 2023, dimana film tersebut memenangkan sejumlah kategori seperti Best Picture, Best Director, Best Actress, Best Supporting Actor, Best Supporting Actress, dan masih banyak lagi.

6. Dune: Part Two (2024)

www.posterspy.com
www.posterspy.com

Film ini merupakan sekuel kedua dari film pertama "Dune: Part One" yang pertama kali tayang pada 2021 lalu. Film Dune: Part Two melanjutkan kisah Paul Atreides (Timothe Chalamet) setelah melarikan diri bersama ibunya, Lady Jessica (Rebecca Ferguson), ke padang pasir Arrakis. Di sana, dia bergabung dengan suku Fremen dan belajar mengendalikan kekuatannya yang luar biasa.

Paul dihantui oleh visi masa depan di mana dia menjadi penguasa tiran Arrakis, dan dia harus menemukan cara untuk menghindari takdir ini. Dia juga harus menghadapi Baron Harkonnen (Stellan Skarsgrd) dan Kaisar Shaddam IV (Christopher Walken) yang ingin membunuhnya dan mengambil alih kendali atas rempah-rempah Melange yang berharga.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun