Mohon tunggu...
Muhammad Luqman Khakim
Muhammad Luqman Khakim Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Sedang menempuh pendidikan Studi Ilmu Politik di Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Selanjutnya

Tutup

Politik

Disaat-Saat Akhir, Akhirnya Demokrat Nyatakan Dukungannya Pada Prabowo di Pemilu 2024

17 September 2023   23:26 Diperbarui: 17 September 2023   23:39 118
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Politik. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Ketua Harian DPP Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, mengungkapkan bahwa Partai Demokrat telah secara resmi memberikan dukungan kepada Prabowo Subianto sebagai calon presiden. Pernyataan ini disampaikan saat Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Ketua Umum Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengunjungi kediaman Prabowo di Hambalang.

"Bagi seluruh Kader Partai Gerindra di seluruh Indonesia, hari ini kita, Partai Gerindra, merasakan suatu kehormatan yang signifikan dengan penambahan dukungan yang kuat dalam menghadapi pemilihan presiden tahun 2024," kata Dasco dalam pernyataannya pada tanggal 17 September 2023.


"Jadi, pada hari ini, Partai kami telah secara resmi menerima Partai Demokrat untuk bergabung dalam Koalisi Indonesia Maju," tambahnya.

Dasco juga menjelaskan bahwa keputusan ini merupakan hasil dari pertimbangan Majelis Tinggi Partai Demokrat, sehingga Demokrat akan menjadi bagian dari Koalisi Indonesia Maju (KIM).

"Kami merasa bangga dengan apa yang terjadi hari ini, ini memberikan kekuatan tambahan dan semangat untuk kita semua dalam perjuangan ini. Mulai sekarang, kita akan lebih erat bekerja sama dengan rekan-rekan kita dari Partai Demokrat di seluruh Indonesia, sebagai salah satu mitra seiring dengan rekan-rekan kita dari partai-partai lain yang sudah berkoalisi sebelumnya," jelasnya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun