BUKIT TINGGI Â merupakan salah satu kota wisata yang ada di Sumatera Barat. Kota Bukittinggi benar-benar layak menyandang sebagai kota wisata di Provinsi Sumatera Barat. Beragam wisata bisa ditemukan di sana, termasuk dengan objek wisata peninggalan masa-masa penjajahan dulu kala.
Ada satu tempat yang hingga kini terus menjadi perhatian banyak wisatawan, yakni Lobang Jepang. Tempat ini merupakan sebuah terowongan yang kini menjadi salah satu objek wisata yang terpopuler di Kota Bikittinggi, Sumatera Barat.
Jalan menuju ke lokasi nya tidak sulit untuk di dapatkan, dengan membuka peta atau maps saja kita sudah menemukan jalan yang mudah di tempuh. Tidak hanya itu, ketika kita sudah berada di kota Bukittinggi banyak penunjuk rambu rambu jalan untuk menuju kesana, karena Lobang Jepang terdapat di pusat kota. Tempat ini dahulunya adalah tempat perlindungan dan penyimpanan peralatan perang tentara Jepang sekitar tahun 1942.
Nah, sebagai objek wisata, Lobang Jepang memiliki keunikan tersendiri untuk dikunjungi. Terowongan ini panjangnya 1.400 meter dan berkelok kelok dengan lebar 2 meter. Unik nya lagi, lobang itu dibuat oleh tentara-tentara jepang dan tidak ada bekas sedikit pun di dalam nya, dan sekarang sudah dihiasi lampu-lampu yang seram, dan menunjukkan betapa kejamnya tentara jepang pada masa itu.Â
Ketika masuk ke dalamnya, kita di sambut dengan beberapa ukiran dan tulisan mengenai sejarah Lobang Jepang tersebut, tangga nya juga cukup unik yang terukir dari dasar tanah yang dibentuk sejak dulu kala hingga kini.Â
Jalan di dalam lobang tersebut kadang membuat heran, mungkin karena banyak nya lobang, kita terkadang tembus dan menjumpai jalan yang sama yang kita sudah lalui. Didalam nya juga masih terdapat seperti aquarium bekas senjata-senjata tentara jepang itu, dan lobang udara yang panjang hingga keluar.
Di dalam lobang tersebut, terdapat beberapa ruangan, seperti ruang pengintaian, penyergapan, penjara, gudang senjata, ruangan dapur, pembantaian atau pembunuhan, bahkan terdapat kamar mayat dan ruangan lainnya. Namun yang menyeramkan adalah ruang dapur, ruangan tersebut difungsikan untuk memotong-motong tahanan yang sudah tewas lalu dibuang melalui lubang air ke bawah.Â
Ruang dapur sendiri berada di sebelah ruang penjara, tahanan yang tewas akan di potong-potong di meja itu lalu potongan nya dibuang dilobang kecil yang berada di ujung bawah dapur, agar tidak nyangkut di lobang yang mengarah ke Ngarai Sianok sehingga jasadnya akan sulit ditemukan.
Ini akan menjadi daya tarik bagi wisatawan yang berkunjung ke Kota Bukittinggi. Lobang Jepang juga memiliki beberapa pintu masuk pada kawasan Ngarai Sianok, tidak jauh dari Istana Bung Hatta dan taman Panorama Bukittinggi. Di luar nya juga terdapat pemandangan yang indah, tempat per-istirahatan, dan terdapat pasar wisata untuk para pengunjung.Â
Dengan nominal harga 15 ribu saja, kita sudah bisa mengunjungi bahkan mendapatkan ilmu pengetahuan tentang sejarah Lobang Jepang yang satu ini.Â
Untuk jam kunjung ke lobang tersebut tidak bisa kapan saja dan semau saja, kita dapat berkunjung dari pukul 09:00 WIB sampai pukul 18:00 WIB, karena lobang ini termasuk wisata yang terkenal dengan sakral bahkan memakan korban jiwa, karena tidak sedikit pengunjung yang tersesat dan tidak mendapatkan jalan keluar di dalam nya. Itu juga termasuk alasan mengapa di lobang tersebut di pasang kamera CCTV di setiap sudut nya, untuk menghindari hal-hal yang tidak di inginkan.
Berkunjung ke Kota Bukittinggi tidak akan lengkap rasanya bila tak mengunjungi lokasi wisata sejarah yang satu ini.