Mohon tunggu...
Muhammad Irsyad Harits
Muhammad Irsyad Harits Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Relasi Anak dan Orangtua dalam Q.S. Al-Isra Ayat 23-27

28 November 2023   19:00 Diperbarui: 25 Juni 2024   06:44 251
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: Freepik.com

Dalam Islam, membangun sebuah relasi atau hubungan antara anak dan orang tua sangatlah penting. Dengan adanya hubungan tersebut, terjalin sebuah ikatan yang kuat antara anak dan orang tua. Keluarga merupakan salah satu komponen penting dalam kehidupan ini, karena setiap aspek dalam kehidupan ini, sebagian besar berasal dari keluarga.

Tentu saja seluruh aspek kehidupan ini ada di dalam Al-Qur'an, salah satunya relasi anak dan orang tua dalam keluarga. Allah SWT. telah mengatur itu semua dalam Q.S. Al-Isra (17) ayat 23-27. Pada ayat 23 dan 24, Allah memerintahkan kita agar selalu berbuat baik dan menghormati orang tua, dengan cara bertutur kata yang baik terhadap orang tua serta selalu menyayanginya. 

Kemudian, dalam ayat selanjutnya yakni 25, Allah mengetahui segala sesuatu yang ada di dalam hati, dan Allah menganpuni orang yang ingin bertaubat. Selanjutnya dalam 2 ayat terakhir, yaitu 26 dan 27, Allah menganjurkan untuk berbagi dan jangan bersikap boros, karena sesungguhnya pemboros itu adalah saudaranya setan.

Berikut adalah ayat serta terjemahan Q.S. Al-Isra (17) 23-27:

وَقَضٰى رَبُّكَ اَ لَّا تَعْبُدُوْۤا اِلَّاۤ اِيَّاهُ وَبِا لْوَا لِدَيْنِ اِحْسَا نًا ۗ اِمَّا يَـبْلُغَنَّ عِنْدَكَ الْكِبَرَ اَحَدُهُمَاۤ اَوْ كِلٰهُمَا فَلَا تَقُلْ لَّهُمَاۤ اُفٍّ وَّلَا تَنْهَرْهُمَا وَقُلْ لَّهُمَا قَوْلًا كَرِيْمًا (٢٣) 

"Dan Tuhanmu telah memerintahkan agar kamu jangan menyembah selain Dia dan hendaklah berbuat baik kepada ibu bapak. Jika salah seorang di antara keduanya atau kedua-duanya sampai berusia lanjut dalam pemeliharaanmu, maka sekali-kali janganlah engkau mengatakan kepada keduanya perkataan "ah" dan janganlah engkau membentak keduanya, dan ucapkanlah kepada keduanya perkataan yang baik." (23)

Isi kandungan:

Pada ayat ini, berisi tentang perintah menyembah kepada Allah dan menyayangi orang tua. Sebagai anak, kita dilarang untuk mengucap kata "ah" dan membentak kedua orang tua. Jika berbicara yang menyakiti hati orang tua saja dilarang, apalagi memukul atau melakukan tindak kekerasan lain pada orang tua.


وَا خْفِضْ لَهُمَا جَنَا حَ الذُّلِّ مِنَ الرَّحْمَةِ وَقُلْ رَّبِّ ارْحَمْهُمَا كَمَا رَبَّيٰنِيْ صَغِيْرًا (٢٤) 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun