10. Apakah kesimpulan akhir yang dapat Anda tarik dari pembelajaran modul materi ini dan keterkaitannya dengan modul-modul sebelumnya?
Materi yang dapat dipelajari dari modul pengambilan keputusan berbasis nilai-nilai kebajikan sebagai pemimpin adalah merupakan pegangan atau panduan dalam penerapan materi pada modul-modul sebelumnya bilamana dijumpai kasus-kasus yang dapat menjadi tantangan di kemudian hari. Menjadi seorang pemimpin pembelajaran harus siap jika dihadapkan pada berbagai situasi dan kondisi.
11. Sejauh mana pemahaman Anda tentang konsep-konsep yang telah Anda pelajari di modul ini, yaitu: dilema etika dan bujukan moral, 4 paradigma pengambilan keputusan, 3 prinsip pengambilan keputusan, dan 9 langkah pengambilan dan pengujian keputusan. Adakah hal-hal yang menurut Anda di luar dugaan?
Dengan adanya pembelajaran pada modul 3.1 ini, di luar dugaan wawasan saya semakin bertambah tentang kasus-kasus yang sering terjadi di sekolah, baik itu dilema etika maupun bujukan moral. Namun, dengan kembali pada 4 paradigma (individu lawan kelompok, rasa keadilan lawan rasa kasihan, kebenaran lawan kesetiaan, jangka pendek lawan jangka panjang), 3 prinsip (berpikir berbasis hasil akhir, peraturan yang berlaku, dan rasa peduli), serta 9 langkah pengambilan/pengujian keputusan, maka dapat meminimalisir keraguan dalam mengambil suatu keputusan.
12. Sebelum mempelajari modul ini, pernahkah Anda menerapkan pengambilan keputusan sebagai pemimpin dalam situasi moral dilema? Bilamana pernah, apa bedanya dengan apa yang Anda pelajari di modul ini?
Pernah dan jika saya mempelajari modul ini terlebih dahulu maka pada waktu itu saya mungkin akan mengambil keputusan yang berbeda, di mana pada waktu itu masih sering salah tafsir antara bujukan moral dan dilema etika.
13. Bagaimana dampak mempelajari konsep ini buat Anda, perubahan apa yang terjadi pada cara Anda dalam mengambil keputusan sebelum dan sesudah mengikuti pembelajaran modul ini?
Pembelajaran konsep pada modul ini sangat berdampak pada pengetahuan dan keterampilan saya dalam pengambilan suatu keputusan, dimana lebih mengerti cara atau tahapannya, yaitu menentukan 4 paradigma dan 3 prinsip, serta melakukan 9 langkah pengambilan/pengujian keputusan.
14. Seberapa penting mempelajari topik modul ini bagi Anda sebagai seorang individu dan Anda sebagai seorang pemimpin?
Sebagai seorang individu, dengan mempelajari topik modul ini dapat menambah wawasan terkait pengambilan keputusan yang dihadapkan pada konteks kehidupan sehari-hari (tidak hanya di sekolah), dan sebagai seorang pemimpin khususnya sebagai seorang guru di kelas dapat melatih serta menambah jam terbang dalam pengambilan keputusan-keputusan penting yang berguna untuk menuntun peserta didik belajar sesuai kodrat alam dan zamannya.
(Muhammad Hamdan Fakhrudin, CGP Angkatan 11, Kabupaten Malang, Provinsi Jawa Timur).
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H