Mohon tunggu...
Muhammad Farhan Gifari
Muhammad Farhan Gifari Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa Fisip Uhamka

Hobi mendaki gunung

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Kontribusi Mahasiswa Fisip Uhamka dalam Memberikan Pesan Edukasi Kepada Yayasan Ihsanul Karim

1 Juni 2024   14:10 Diperbarui: 1 Juni 2024   14:16 87
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Pendidikan agama merupakan upaya pencegahan terhadap perilaku negatif atau segala bentuk penyimpangan. Anak-anak yang dididik dengan nilai-nilai agama cenderung memiliki kontrol diri yang lebih baik dan menghindari perilaku yang menyimpang. Di era globalisasi dan perkembangan teknologi yang pesat ini, menjadi tantangan dalam mendidik generasi muda yang semakin kompleks. Pemahaman mengenai nilai-nilai agama Islam termasuk pada pedoman melalui Al-Quran dan Hadist, memiliki peranan penting dalam pembentukan karakter dan moral anak-anak.

Yayasan Ihsanul Karim, sebagai sarana lembaga pendidikan non-formal, yang memliki tanggung jawab untuk memberikan pendidikan agama yang berkualitas kepada anak-anak. Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka (Uhamka) memberikan kontribusi dalam upaya kegiatan sosial ini. Sebagai bagian dari civitas akademika yang peduli terhadap perkembangan pendidikan masyarakat, dengan berkomitmen untuk memberikan program-program edukasi yang inovatif dan relevan.

Tujuan dari kegiatan sosial Mahasiswa FISIP Uhamka dalam memberikan pesan edukasi kepada Yayasan Ihsanul Karim, yaitu:

1. Peningkatan Kualitas Pendidikan Agama: Mahasiswa FISIP Uhamka ingin membantu meningkatkan kualitas pendidikan agama di yayasan dengan menerapkan metode pembelajaran yang lebih menarik dan interaktif. Ini diharapkan dapat meningkatkan minat dan pemahaman anak-anak terhadap ilmu agama. 

2. Pengembangan Karakter dan Moral Anak-Anak: Pendidikan agama yang baik merupakan pondasi penting dalam pembentukan karakter dan moral anak-anak. Melalui kontribusi ini, mahasiswa FISIP Uhamka berupaya menanamkan nilai-nilai akhlak mulia dan etika yang baik sejak dini. 

3. Penerapan Ilmu dan Keterampilan Mahasiswa: Program ini juga menjadi wadah bagi mahasiswa untuk menerapkan ilmu dan keterampilan. Ini mencakup kemampuan dalam berkomunikasi, mengelola program edukasi, serta berinteraksi dengan masyarakat. 

Melalui program ini, mahasiswa FISIP Uhamka dapat memberikan peran sebagai bentuk upaya sosial yang berkontribusi positif bagi Yayasan Ihsanul Karim. Melalui kerjasama yang erat antara mahasiswa dengan pihak yayasan, diharapkan program ini dapat memberikan dampak yang signifikan dan berkelanjutan dalam meningkatkan kualitas pendidikan agama bagi generasi muda.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun