Sabtu, 29 Juni 2024
Pagi ini saya merasa sangat terkejut dan bahagia sekaligus terharu. Saya membuka akun Kompasiana seperti biasa, dan menulis artikel rutin saya. Setelah menulis beberapa artikel, saya memeriksa profil akun saya dan menemukan sesuatu yang sangat mengejutkan - artikel saya yang tayang kemarin di Kompasiana ternyata telah dipublish di media nasional Kompas.com.
Menjadi Suatu Kebanggaan bagi Saya
Sangat membanggakan bagi saya bahwa artikel saya dengan judul "Mengapa Memancing Bisa Menjadi Kegiatan Terapi yang Menenangkan?" langsung masuk ke artikel utama Kompasiana pada malam hari pasca posting pagi harinya.Â
Dalam waktu kurang lebih 1 hari, artikel yang saya buat mendapat perhatian yang sangat luar biasa dari pembaca dan langsung mendapatkan pengakuan dari Kompas.com yang memilih untuk mempublishnya di media nasional.
Menulis sebuah artikel bukanlah sebuah pekerjaan mudah. Namun, ketika mendapatkan respon positif dan pengakuan dari pembaca serta media nasional, rasanya sangat memuaskan dan itulah yang saya rasakan saat ini. Saya merasa terhormat bahwa artikel saya dapat diakui oleh media nasional yang memiliki audiens yang sangat luas.
Dalam artikel tersebut, saya mencoba untuk mengeksplorasi manfaat menarik dari olahraga memancing. Artikel ini bertujuan untuk membantu para pembaca yang tertarik dengan memancing, memahami seperti apa rasa tenang dan ketenangan yang bisa didapatkan dari hobi mereka. Saya juga berharap artikel tersebut dapat membantu banyak orang dalam mengatasi stres dan kehidupan yang serba rumit di zaman ini.
Saya sangat berterima kasih kepada komunitas Kompasiana yang telah memberikan kesempatan bagi saya untuk berbagi ide dan tulisan, dan teristimewa adalah redaksi Kompasiana yang telah memilih artikel saya untuk dimuat di artikel utama serta dimuat di media nasional.
Mudah-mudahan, artikel tersebut bisa bermanfaat bagi pembacanya dan memberikan inspirasi positif bagi mereka. Saya akan terus menulis dengan semangat dan dedikasi serta berusaha untuk selalu membuat artikel yang dapat bermanfaat bagi pembaca serta dapat menggugah mereka untuk berpikir secara positif dan terus berkembang.