Dalam kehidupan sehari-hari seringkali kita mendengar kata resiko. Kata tersebut mungkin sudah tidak asing lagi ditelinga kita , seperti resiko banjir , resiko kecelakaan dan lain sebagainya , kejadian itu dapat membuat kita mau tidak mau harus menanggung resiko tersebut.
Pada dasarnya sebuah perusahaan tidak lepas dari apa yang disebut dengan resiko , karena itu perusahaan perlu melakukan manajemen risiko yang didalamnya terdapat bagian bagian untuk mengelola risiko.Di dalam mengelola risiko terdapat satu pernanan kunci dari audit internal yaitu dapat memberikan asurans bahwa risiko organisasi tersebut telah dikelola dengan baik. Salah satu tanggung jawab dari audit internal yaitu dapat mengevaluasi , meningkatkan efektivitas ,pengendalian serta tata kelola di dalam organisasi/ perusahaan.
Dalam pendekatan audit terdapat metodologi yang menghubungkan audit internal dengan kerangka kerja manajemen risiko organisasi secara keseluruhan yang kita sebut Risk based internal auditing (RBIA) .
Auditor internal yang berpengalaman itu perlu menyesuaikan ide-ide secara terstruktur untuk menerapkan RBIA. RBIA dalam setiap tahap berupaya untuk memperkuat tanggung jawab manajemen dan dewan untuk mengelola risiko.
Jika kerangka manajemen risiko tidak ada maka suatu perusahaan belum siap untuk menerapkan RBIA. Auditor internal semacam itu harus mempromosikan praktik manajemen risiko yang baik untuk meningkatkan sistem pengendalian internal.
Terdapat tahapan tahapan untuk pengoprasian RBIA Yaitu :
1.Assesing risk maturity pada bagian ini manajemen mampu menentukan , menilai , mengelola dan memonitor resiko resiko yang ada.
2.Periodic audit planning bagian ini merupakan penugasan asurans dalam jangka waktu tertentu dengan mengidentifikasi terhadap semua area yang diharuskan oleh dewan untuk objek ansurans, termasuk setiap resiko utama manajemen serta pelaporan resiko
3.individual audit assignment bagian ini asurans berperan dalam kerangka manajemen risiko, termasuk mengurangi risiko atau risiko gabungan.
Manajemen yang efektif itu penting bagi suatu organisasi/perusahaan dan salah satu faktor yang mempengaruhinya adalah penerapan mekanisme tata kelola perusahaan yang baik terutama pada bagian risk based internal auditing yang sudah kita bahas kali ini .
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H