Dalam memperingati Hari desa asri nusantara  Senin (20/3/2023), Mahasiswa KKP-Plus FAI Unismuh Makassar thn 2023 dengan berkolaborasi pemerintah Desa tanakaraeng melakukan gerkana menanam 1000 pohon yang di laksanakan desa tanakaraeng.
Hari Desa ASRI Nusantara adalah hari yang ditetapkan oleh Kementerian Desa PDTT melalui Keputusan Menteri Desa PDTT Nomor 110 Tahun 2022 tentang Hari Desa, untuk mengingatkan kita tentang pentingya lingkungan desa yang ASRI (Aman, Sehat, Rindang, Indah). Peringatan Hari Desa ASRI Nusantara memiliki beberapa tujuan, yakni:
- Meningkatkan kepedulian masyarakat terhadap perubahan iklim
- Mewujudkan desa Asri yang bersih, hijau, dan jauh dari pencemaran lingkungan
- Mengurangi resiko bencana di desa
Peringatan Hari Desa Asri Nusantara pada tahun 2023 ini secara simbolis oleh kementerian Lingkungan hidup akan dilaksanakan di Kabupaten Pelalawan Provinsi Riau dengan ditandai dengan penanaman 8 juta pohon di seluruh Desa di Indonesia. Ini sesuai dengan tema Hari Desa Asri Nusantara Tahun 2023 yang bertemakan "Desa Menghijaukan Dunia".
Kegiatan di mulai dengan pembukan dan sambutan - Â sambutan di aula kantor desa tanakaraeng. Hadir pada kegiatan tersebut diantaranya Kepala Desa tanakaraeng dan staf, Camat Kec. Manuju atau perwakilan, Kapolsek Kec. Manuju, Babinsa Desa Tanakaraeng, Pendamping Teknis Desa Kec. Manuju, Para kepala dusun (Bilampang, Mannyampa, dan tanakaraeng), dan Masyarakat Desa Tanakaraeng.
Dalam laporan nya, Muhammad ahmad yang juga merupakan Koordinator desa mengatakan "Sebagai bentuk menjaga lingkungan hidup dan memperingati hari desa Asri nusantara, kita bersama pemerintah desa tanakaraeng melakukan gerakan kolaborasi menjaga bumi. Ada tiga jenis pohon yang di tanamam pada kegiatan tersebut di antaranya pohong ketapang, mahoni dan jati yang di ambil langsung di Manggala Agni Daops Gowa Milik Kementerian Lingkungan Hidup, dan semoga kegiatan sebntr berjalan dengan lancar" tuturnya.
Kegiatan tersebut di buka langsung oleh camat Manuju yang di wakili oleh Kasi PSD Kec. Manuju bapak ismail. Â H. Sampara, S.Ip (Kepala Desa Tanakaraeng) menuturkan "semoga dengan dilaksanakan nya penanam pohon ini, kita bisa menghijau lahan kosong yang ada di desa tanakaraeng".