Mohon tunggu...
KKN Unila Gunung Tapa Ilir
KKN Unila Gunung Tapa Ilir Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa Universitas Lampung

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKN Unila Sosialiasi Menanamkan Nilai-nilai Pendidikan Karakter kepada Anak-anak Sekolah di Desa Gunung Tapa Ilir

3 Februari 2024   22:05 Diperbarui: 3 Februari 2024   22:33 256
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Mahasiswa KKN Unila sosialiasi menanamkan nilai-nilai pendidikan karakter kepada anak-anak sekolah di Desa Gunung Tapa Ilir 

Mahasiswa KKN Universitas Lampung (Unila) Periode 1 Tahun 2024 melakukan sosialisasi untuk menanamkan nilai-nilai pendidikan karakter kepada anak-anak sekolah di Desa Gunung Tapa Ilir, Kecamatan Gedung Meneng, Tulang Bawang. Mahasiswa KKN Unila berinisiatif melakukan sosialisasi kepada anak-anak Sekolah Yayasan Hidayatul Muslimin Tulang Bawang. 

Pemahaman tentang nilai-nilai pendidikan karakter serta pengaplikasiannya dalam kehidupan sehari-hari juga sangat berperan dalam membentuk generasi yang memiliki kesadaran dalam berkarakter baik.

Kegiatan sosialisasi ini sebagai sarana berbagi ilmu antar mahasiswa, siswa, dan guru. Kegiatan ini merupakan kegiatan belajar mengajar dengan konsep belajar sambil bermain. Pada kegiatan ini mahasiswa KKN membantu memberikan materi kepada peserta didik dengan pengkondisian kelas semua siswa duduk bersama di lantai. Hal ini dimaksudkan agar pembelajaran lebih dekat antara guru dan siswa.

dokpri
dokpri

Materi yang dipilih meliputi anti bullying, pelecehan seksual, menabung, cinta budaya, bencana alam, dan kebersihan diri. Pada akhir kegiatan diadakan permainan sederhana yang mengasah kemampuan kognitif dan psikomotik mereka.

Mahasiswa KKN Unila mendapatkan sambutan baik dari guru, staff, dan siswa dilihat dari respon yang diberikan sangat aktif. Selain itu, guru juga memberikan apresiasi kegiatan yang dibawakan oleh mahasiswa KKN Unila Desa Gunung Tapa Ilir. Kegiatan ini berdampak pada semakin dekatnya mahasiswa dengan siswa siswi SD sekitar dan bertambahnya wawasan mereka.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun