Judul Resensi       : Ulasan Padat Oleh Morissan
Judul Buku         : Teori Komunikasi Individu Hingga Massa
Penulis             : Morissan
Penerbit            : Prenadamedia Group
Cetakan            : Ke-4 (empat), April 2018
Dimensi Buku     : 15 x 23cm
Jumlah Halaman  : 582 halaman
ISBN Â Â Â Â Â Â Â Â Â Â Â Â Â : 978-602-9413-68-7
Peresensi         : Muhamad Ridwan
Sinopsis
Pada buku Teori Komunikasi Individu Hingga Massa yang ditulis oleh Morissan, memberikan berbagai macam penjelasan yang padat dan pemikirannya tentang teori-teori komunikasi. Tidak hanya itu ia pun memberikan penjelasan yang dikemukakan oleh para ahli atau pakar komunikasi. Sebagaimana yang ia jelaskan bahwa setiap individu adalah komunikator yang menyampaikan pesan kepada lawan bicarannya.Â
Terdapat sejumlah besar teori yang dikemukakan oleh para ahli untuk menjelaskan proses pesan, salah satunya adalah Tradisi Semiotika yang membahas tentang fungsi tanda dan simbol pada pesan.
Berbagai macam teori yang Morrisan tulis dalam bukunya, sebanyak sebelas bab yang ia tulis dan tentu berbeda pula pokok pembahasannya. Pada bab 4 menjadi topik pembahasan tentang Individu dan Pesan. Terdapat berbagai teori di pembahasan ini, diataranya adalah Teori Simbol, Teori Bahasa, Teori Tanda Nonverbal, Teori Tindakan Bicara, dan Teori Kumpulan Tindakan.
Teori Simbol merupakan teori yang terkenal dan dinilai bermanfaat karena mengemukakan sejumlah konsep dan istilah yang biasa digunakan dalam ilmu komunikasi. Teori ini diciptakan oleh Susanne Lenger, yang merupakan seorang ahli filsafat.Â
Dibukunya menuliskan pendapat dari Lenger, bahwa kehidupan binatang di atur oleh perasaan, tetapi perasaan manusia diperantarai oleh sejumlah konsep, simbol dan bahasa. Teori ini menjelaskan bahwa manusia membutuhkan simbol dalam berinteraksinya.
Kemudian pada bab 6 yang menjadi pembahasan yaitu bertemakan Hubungan. Topik hubungan tersebut merupakan salah satu topik dalam ilmu komunikasi yang paling banyak menarik perhatian karena mengandung banyak sekali aspek di dalamnya. Terdapat pembahasan yang menarik dalam bab ini, yang tentunya sangat membantu kita untuk memahami berbagai perbedaan dan perubahan dalam suatu hubungan.Â
Pada pola interaksi hubungan, hubungan bukanlah interaksi yang bersifat statis tetapi memiliki pola-pola interaksi tertentu dimana tindakan dan kata-kata seseorang mempengaruhi bagaimana orang lain memberikan tanggapannya.
Pada bukunya Morissan menuliskan banyak pendapat para ahli, pada bab ini salah satunya adalah Paolo Alto Group. Sebutan Paolo Alto Group ini terdiri dari Gregory Batseon, Paul Watzlawick, dan sejumlah sarjana lainnya. Paolo Alto menyatakan bahwa adanya dua jenis pola hubungan yang penting yaitu Hubungan Simetris dan Hubungan Komplementer.
Terdapat juga Teori Penetrasi Sosial dalam pembahasan hubungan ini, yang mengindentifikasikan proses peningkatan keterbukaan dan keintiman seseorang dalam menjalin hubungan dengan orang lain.
Buku ini bermanfaat untuk memahami lebih tentang ilmu komunikasi, banyak penjelasan atau penjabaran yang Morissan tulis dalam bukunya. Tidak hanya itu buku ini juga dilengkapi dengan berbagai hasil pemikiran dari para ahli ilmu komunikasi.
Kelebihan    :Â
Buku teori komunikasi individu hingga massa ini memberikan banyak sekali pengertian yang diberikan penulis dan pendapat-pendapat yang diberikan oleh para ahli. Topik yang disajikan dalam buku ini seperti teori komunikasi untuk individu, kelompok, organisasi hingga massa. Pada buku ini juga memberikan berbagai contoh yang terjadi pada kehidupan sehari-hari.
Kekurangan  :Â
Kekurangan dari buku ini mungkin terletak pada bukunya yang cukup tebat sekitar 582 hlm, yang dapat membuat pembaca berpikir terlebih dahulu dalam membacanya dan ada beberapa penggunaan kata yang menurut saya kurang mudah untuk dipahami sehingga kita harus teleti dalam membacanya.
Kesimpulan   :Â
Buku Teori komunikasi individu hingga massa ini cocok untuk dijadikan bahan pengajaran, topik yang disajikan dalam buku tersebut juga cukup lengkap. Serta buku ini bisa dibaca oleh siapa pun yang tertarik dalam ilmu komunikasi termasuk mahasiswa, dosen, dan masyarakat yang ingin belajar lebih tentang ilmu komunikasi.
Daftar Pustaka:
Morissan. 2013. Teori Komunikasi Individu Hingga Massa. Jakarta : Kencana Prenada Media Group.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H