Mohon tunggu...
Muhamad Fadzri
Muhamad Fadzri Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Komunikasi yang sedang mengembangkan diri dan mencapai berbagai prestasi

Mahasiswa Ilmu Komunikasi yang sedang belajar serta membagikan rekomendasi dan juga trending topic yang bermanfaat and ready to eksplore

Selanjutnya

Tutup

Politik Pilihan

Debat Capres 2024 Ciptakan Pengaruh Besar, Gen-Z Alami Kebingungan

17 Desember 2023   07:55 Diperbarui: 17 Desember 2023   08:12 388
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Debat Capres 2024 Ciptakan Pengaruh Besar, Gen-Z Alami Kebingungan

 Debat calon presiden (capres) yang berlangsung pada selasa (12/12/2023) pukul 19.00 WIB. Debat capres 2024 mempengaruhi pandangan gen-z dalam menentukan pilihannya, dalam suatu pemilihan umum sering kali menciptakan kebingungan yang sangat kuat dalam memilih pasangan calon. 

Gen-z atau generasi Z adalah sebuah generasi muda yang menjadi awal bagi mereka dalam mengikuti pemilihan presiden ditahun 2024, generasi ini ikut andil dan menjadikannya debut atau pemilihan presiden pertama bagi mereka yang dimana harus lebih fokus dalam menyampaikan suara dengan benar.

Debat calon presiden 2024 menciptakan suasana baru dalam kehidupan generasi muda, yang menjadi sorotan dalam hal ini adalah sebuah keputusan serta jawaban-jawaban dalam debat yang diselenggarakan pada hari selasa 12 desember 2023 pukul 19.00 WIB tersebut mempengaruhi pandangan dari berbagai generasi. Segala aspek generasi tua hingga muda mempunyai pengaruh sendirinya dan juga diambang kebingungan atau disebut mengambang. 

Calon presiden Anies Baswedan, Prabowo Subianto, dan Ganjar Pranowo mempunyai visi dan misi yang berbeda-beda serta dalam menarik suara ketiga pasangan calon presiden tersebut lebih mendekati generasi muda.

Hasil debat capres pertama menciptakan suasana yang berbeda untuk saat ini, dimulai dari tema hukum, hak asasi manusia (HAM), pemerintahan, pemberantasan korupsi, dan penguatan demokrasi. 

Dalam tema tersebut masing-masing calon presiden  memberikan tanggapannya serta beberapa gagasan yang dinilai mengagumkan maupun kontroversial. 

Walaupun baru debat pertama, namun acara debat capres tersebut membuat diambang kebingungan bagi generasi muda serta bisa dibilang acara tersebut sukses menarik perhatian masyarakat disegala penjuru daerah, hingga menjadi perbincangan yang panas dibahas dimana pun dan kapan pun diberbagai sosial media maupun platform online lainnya.

Generasi muda sangat mendominasi pada Pemilu 2024, sehingga dalam hal ini berbagai aspek dilakukan agar suatu acara maupun forum seperti debat capres maupun cawapres 2024 bisa dibilang menarik dan menjadi pusat perhatian bagi generasi muda. 

Gen-z adalah sebuah generasi yang bisa dibilang sebagai generasi berfikiran kritis serta dalam hal politik sebagai wadah yang bisa menarik minat generasi Z tersebut. 

Generasi muda akan menjatuhkan pilihannya dan menumbuhkan berfikir yang sangat kritis menilai mengenai hasil serta pandangan lainnya mengenai politik, pada saat sesi debat pasangan capres-cawapres saat masa kampanye menjadi titik dimana generasi muda melihatkan taringnnya dalam demokrasi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun