Mohon tunggu...
Muhamad DaffaSatrio
Muhamad DaffaSatrio Mohon Tunggu... Mahasiswa - Public Relation Kejar Mimpi Semarang

Sosial

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Menyambut Hardiknas, Tim Kampus Mengajar Angkatan 7 SDN Pamujaan Mengadakan Festival Pendidikan Bersama Hima FKIP Ma'soem University

5 Mei 2024   00:04 Diperbarui: 5 Mei 2024   00:10 112
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Festival Pendidikan Hari Ke-1

(Bandung, 04 Mei 2024) Menyambut Hari Pendidikan Nasional, Tim Kampus Mengajar SDN Pamujaan dan Hima FKIP Ma'soem University berkolaborasi mengadakan kegiatan Festival Pendidikan. Berfokus pada kegiatan literasi, kegiatan tersebut dilakukan selama tiga hari pada tanggal 2-4 Mei 2024.

Menyongsong tema, "Membangun Negeri Dimulai Dari Literasi," acara Festival Pendidikan diwarnai oleh berbagai kegiatan. Pada hari pertama, kegiatan berfokus pada literasi mitigasi bencana dengan mengundang pemadam kebakaran untuk memberikan materi cara menyelamatkan diri saat terjadi kebakaran dan cara mencegahnya. Setelah sebelumnya dimulai dengan kegiatan outing class.

Pada hari kedua kegiatan tak kalah meriah. Berfokus pada literasi lingkungan, peserta didik di ajak untuk mengetahui masalah dan cara memanfaatkan sampah. Melalui pemberian materi dan praktik ecoprint peserta didik diharapkan mampu lebih peduli terhadap lingkungan.

Pembuat Ecoprint Pada Festival Pendidikan Hari Ke-2
Pembuat Ecoprint Pada Festival Pendidikan Hari Ke-2

Kegiatan festival pendidikan di tutup pada hari ketiga dengan serangkaian kegiatan lomba dan pentas seni. Peserta didik diajak mengingat kembali materi yang telah diajarkan melalui berbagai perlombaan. Dimulai dari lomba cerdas cermat, mewarnai, mengarang cerita, hingga menyanyi. Kegiatan ini bermaksud untuk membuat kegiatan literasi yang menyenangkan dan tak membosankan.

Penampilan Pensi Pada Festival Pendidikan Hari Ke-3
Penampilan Pensi Pada Festival Pendidikan Hari Ke-3

Diikuti oleh seluruh peserta didik kelas 1-6, seluruh kegiatan selama tiga hari berlangsung meriah. Para peserta didik pun antusias mengikuti kegiatan demi kegiatan. Hal ini pun menjadi sebuah kebanggaan tersendiri bagi sekolah. Sebagaimana yang disampaikan oleh perwakilan guru.

"Seluruh kegiatan sangat bermanfaat bagi peserta didik. Khususnya pada kegiatan yang berbasis pada pembelajaran yang menyenangkan. Beraktifitas di luar sekolah dan praktik langsung membuat siswa akan lebih paham terhadap apa yang diajarkan. Dan yang paling penting, peserta didik menjadi tak bosan untuk belajar," ucap Bu Rini Rahmawati, S.Pd. dalam penutupan acara.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun