Mohon tunggu...
MUHAMAD KHILMILABIB
MUHAMAD KHILMILABIB Mohon Tunggu... Mahasiswa - UIN KH. ABDURRAHMAN WAHID

Mahasiswa UIN KH. Abdurrahman Wahid Pekalongan

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKN UIN GUSDUR Kelompok 59 Mengadakan Kegiatan Donor Darah di Balai Desa Padek

14 Agustus 2024   20:56 Diperbarui: 14 Agustus 2024   20:57 30
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kominfo KKN UIN GUSDUR 59 (Dokpri)

Dalam rangka realisasi proker bidang kesehatan, kelompok 59 KKN Angkatan 59 UIN KH. Abdurrahman Wahid Pekalongan mengadakan donor darah yang bekerja sama dengan PMII kabupaten Pemalang & karang taruna desa padek.
Dalam dialog diskusi antara kordes KKN dan ketua karangtaruna desa padek sebelumnya, bahwa KKN 59 di desa padek hendak membantu mendampingi berbagai potensi desa dan berbagai bidang, diantara nya pendidikan, sosial dan kesehatan.
Kemudian diskusi berujung pada kesepakatan diadakan nya ; "donor darah di desa padek, karena sudah terlalu lama di desa padek tidak mengadakan donor". Saut ketua karang taruna desa padek.

Dalam penjelasan pada seminar program kerja sebelum nya, kordinator desa, Fakhrudin aman, mengatakan bahwa ; "donor darah tidak hanya bermanfaat bagi PMI saja, namun bermanfaat bagi kesehatan kita, dan juga kesehatan orang yang membutuhkan. Tema dari kegiatan donor darah ini yaitu Setetes Darah, Sejuta Manfaat.

Kegiatan Donor Darah ini merupakan kegiatan kemanusiaan yang bertujuan untuk memberikan bantuan kepada orang-orang yang membutuhkan sebagai wujud solidaritas kepada sesama manusia. Melalui kegiatan ini setidaknya juga dapat berkontribusi untuk menambah pasokan kebutuhan darah nasional khususnya kebutuhan darah di Kabupaten Pemalang.

Kominfo KKN UIN GUSDUR 59 (Dokpri)
Kominfo KKN UIN GUSDUR 59 (Dokpri)

Melansir dari situs halodoc.com donor darah memiliki banyak manfaat diantaranya mampu membentuk kembali sel yang telah usang, menjaga kesehatan jantung, meningkatkan produksi sel darah dan masih banyak lagi manfaat donor darah.
Kegiatan Donor Darah ini dilakukan pada Minggu, 11 Agustus 2024, dimulai pukul 10.00 WIB sampai selesai di Balai Desa Padek. Kegiatan ini tentunya mendapatkan respons positif dari warga desa padek dan banyak warga yang antusias mendaftarkan dirinya sebagai pendonor.  Ada 37 orang yang telah mendonorkan darahnya pada kegiatan Donor Darah ini. Masyarakat sangat antusias sekali dengan adanya program kerja ini yang dilaksanakan oleh KKN 59 Kelompok 59 UIN Gusdur.

Tidak hanya itu, kegiatan donor darah ini juga diikuti oleh para pemimpin masyarakat dan tokoh desa yang memberikan dukungan penuh terhadap upaya kemanusiaan ini. Mereka memberikan semangat kepada pendonor serta mengingatkan betapa pentingnya peran sosial dalam membantu sesama melalui donor darah. Kegiatan ini tidak hanya tentang memberikan darah, tetapi juga tentang solidaritas dan empati terhadap sesama manusia.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun