Kampung Nila Slilir, Kelurahan Bakalankrajan, Kecamatan Sukun, Kota Malang merupakan kelompok masyarakat yang bergerak dalam pembudidayaan ikan nila. Kampung Nila Slilir ini muncul dari komunitas masyarakat sekitar yang sebelumnya memiliki berbagai kegiatan. Namun, karena merebaknya pandemi di awal tahun 2020, terjadilah pembatasan kegiatan dan muncul gagasan untuk mendirikan Kampung Nila Slilir ini. Tujuannya selain mengisi waktu dari masyarakat sekitar yang terdampak pembatasan kegiatan karena pandemi, juga dapat membuka peluang usaha baru bagi masyarakat.
Mahasiswa ilmu perpustakaan Universitas Negeri Malang melakukan kegiatan KKN di Kampung Nila Slilir yang dimulai pada bulan Februari 2021 dengan mengikuti kebijakan pembatasan dan protokol kesehatan. Salah satu kegiatan yang dilakukan adalah pembuatan website dengan laman sinilabioflok.com. Website ini digunakan untuk menunjang kegiatan masyarakat Kampung Nila Slilir dalam hal mempromosikan budidaya ikan nila dengan sistem bioflok serta produk-produk hasil dari masyarakat sekitar, seperti batik tulis dan batik cap dengan motif ikan nila hingga olahan dari daging ikan nila yang menjadi abon dan tulangnya menjadi kerupuk. “Kita mengembangkan ke sektor Pokdarwis (Kelompok Sadar Wisata) untuk memanfaatkan pariwisata sendiri. Di situ ada edukasi, ada produk-produk apa saja yang bisa kita oleh untuk menjadi souvenir. Produk ini kita olah menjadi abon atau menjadi kerupuk nila. Kita juga merambah lebih luas lagi bikin batik nila.” kata Agung Sugiantoro sebagai Ketua Pokdakan (Kelompok Pembudidaya Ikan) Kampung Nila Slilir.
Pada website Kampung Nila Slilir juga terdapat kalkulator yang dapat mempermudah peternak ikan untuk menghitung Feeding, FCR, dan Volume dalam pembudidayaan ikan. Kalkulator Feeding digunakan untuk menghitung jumlah pakan ikan yang akan diberikan dengan memasukan jumlah ikan, berat ikan sampling (gram), dan feeding rate (%). Kemudian akan keluar jumlah pakan mingguan dan bulanan. Kalkulator FCR digunakan untuk menghitung berapa banyak pakan yang diberikan pada ikan untuk menghasilkan banyaknya hasil daging ikan dengan memasukkan total pakan ikan yang dihabiskan (gram), bobot ikan (gram), dan jumlah ikan. Kalkulator Volume digunakan untuk menghitung berapa banyak volume dan ikan ideal yang dibagi menjadi dua perhitungan, yaitu Tabung dan Balok. Untuk menghitung Volume Tabung dapat memasukkan panjang kolam (M) dan lebar kolam (M). Sedangkan untuk menghitung Volume Balok dapat memasukkan panjang kolam (M), lebar kolam (M), dan tinggi kolam (M). Kalkulator yang ada pada website ini juga dapat dimanfaatkan oleh teman-teman yang ingin memulai berbisnis ikan dengan menggunakan model bioflok, sehingga teman-teman tidak lagi susah untuk menghitungnya.
Menu lain yang ada pada website ini adalah Profil yang akan menjelaskan secara singkat profil dari Kampung Nila Slilir dan menu Berita yang berisi berita-berita seputar Kampung Nila Slilir. Kampung Nila Slilir juga memiliki Instagram: @kampungnila dan Youtube: Kampung Nila Slilir.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H