Berdasarkan jenisnya korupsi tak hanya masalah material saja, akan tetapi tanpa kita sadari banyak sekali yang termasuk dalam kategori para pengkoruptor, diantara :
1. Korupsi waktu
Korupsi waktu bukan hanya terjadi kepada para seorang pegawai yang bekerja di perkantoran, akan tetapi korupsi waktu identik dengan seorang pelajar atau mahasiswa. Misalnya si mahasiswa terlambat akibat tertidur, makan, mandi dll.ย
2. Korupsi ide
Korupsi ide juga identik dengan seorang pelajar semisal diwaktu ujian seorang pelajar tidak belajar apa yang akan mereka kerjakan di waktu ujian tersebut, nah disini akan terjadi korupsi ide. Apabila hal ini terjadi kepada salah seorang pelajar akan terjadi yang namanya plagiarisme yakni tukang contek atau penjiplak jawaban.
3. Korupsi kerja
Kategori korupsi kerja disini sering terjadi diantara kita, semisal: kalian pernah gak ย mendapatkan tugas kelompok dari seorang dosen, kemudian salah satu dari temanmu tidak ikut berpartisipasi dalam mengerjakan tugas tersebut, akan tetapi temanmu tersebut mengaku-ngaku bahwa tugas tersebut dikerjakan secara kelompok, nah dari contoh tersebut bisa disimpulkan si teman kamu adalah seorang koruptor ide.
4. Korupsi tempat
Korupsi tempat sering terjadi di sebuah tempat yang ramai (angkot, bank, indomaret, alfamart, dll) contoh di sebuah tempat pembelanjaan si A menerobos antrian sehingga si A mengakibatkan kerugian kepada banyak orang maka perbuatan si A termasuk kategori korupsi tempat. Kenapa hal tersebut termasuk dalam kategori korupsi tempat,,,???karena tindakan tersebut mengakibatkan kerugian kepada pihak lain.
5. Korupsi kesempatan
Kasus korupsi kesempatan sering terjadi diantara kita, semisal seorang mahasiswa bermalas-malasan untuk mengikuti matkul, kemudian si mahasiswa mempunyai seorang teman akrab dan si mahasiswa pun titip absen kepada temanmu karena dia tidak mau masuk dengan alasan malas untuk mengikuti matkul.