Mohon tunggu...
Mufida Naila Febriana
Mufida Naila Febriana Mohon Tunggu... Lainnya - profesi sebagai mahasiswi

saya berprofesi sebagai mahasiswi dengan hobby traveling.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Memupuk Semangat Remaja Sebagai Tumpuan Harapan Bangsa

3 September 2024   17:05 Diperbarui: 3 September 2024   17:06 31
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

          Remaja adalah aset berharga bangsa. Mereka adalah generasi penerus yang akan membawa Indonesia ke masa depan yang lebih cerah. Untuk itu, penting bagi kita untuk memupuk semangat mereka agar tumbuh menjadi individu yang berkualitas, kreatif, dan memiliki jiwa kepemimpinan.

         Pendidikan Karakter adalah kunci utama,  remaja perlu dibekali dengan pendidikan karakter yang kuat. Nilai-nilai seperti kejujuran dan integritas, gotong royong, dan rasa nasionalisme terhadap negara harus terus ditanamkan sejak dini. Dengan karakter yang baik, remaja akan mampu menghadapi tantangan zaman dan menjadi agen perubahan yang positif. selain ilmu ada ilmu pengetahuan yang juga harus diberikan kepada pemuda melalui pendidikan formal (SD, SMP, SMA, dan Perguruan tinggi), non formal (TPQ, ekstra, pelatihan dan lainnya), dan terakhir adalah pendidikan informal yaitu pendidikan yang berasal dari keluarga yang menjadi awal pembentukan kepribadian seorang anak yang baik dan positif.

        Lingkungan sekitar sangat berpengaruh terhadap tumbuh kembang remaja. Keluarga, sekolah, dan masyarakat harus menciptakan lingkungan yang kondusif bagi remaja untuk belajar, berkarya, dan mengembangkan potensi diri. Kemudian di era sekarang ini teknologi sudah sangat dekat dan tidak terpisahkan dari kehidupan remaja. Penting bagi kita untuk mengarahkan pemanfaatan teknologi agar memberikan dampak positif bagi mereka. Misalnya, dengan memanfaatkan media sosial untuk menyebarkan nilai-nilai positif, mengikuti kegiatan pengembangan diri secara online, untuk memperluas pengetahuan seperti seminar online dan lain-lain.
kemudian tantangan apa saja yang dihadapi remaja saat ini? tantangan yang dapat dirasakan hari ini adalah pengaruh media sosial, pergaulan bebas, kekerasan seksual dan fisik, bullying dan masih banyak lagi.

       Dengan membentuk karakter yang baik pada remaja diharapkan remaja dapat menjadi agen perubahan karena ditangan remajalah masa depan bangsa berada, hal ini dapat terlaksana dengan adanya kerjasama dari seluruh elemen masyarakat, keluarga, dan lembaga pendidikan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun