Mohon tunggu...
Muchamad Dani Andrean
Muchamad Dani Andrean Mohon Tunggu... Mahasiswa - #MDAndrean

" Menulis adalah dua kali membaca." (Gol A Gong)

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

UPI Kampus Serang Gelar Rapat Koordinasi Terkait Vaksinasi dan Sosialiasi Germas

25 September 2021   10:45 Diperbarui: 25 September 2021   10:57 252
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Rapat Koordinasi Terkait Vaksinasi dan Sosialisasi Germas (Dokpri)

UPI KAMPUS SERANG - Kamis (23/9/2021) UPI Kampus Serang telah melakukan rapat koordinasi, agenda rapat tersebut membahas proses Vaksinasi Massal dan Sosialisasi GERMAS (Gerakan Masyarakat Hidup Sehat). Rapat tersebut dipimpin langsung oleh Direktur UPI Kampus Serang yaitu Drs. H. Herli Salim, M.Ed. yang diikuti oleh sejumlah pihak yang terkait dan dilakukan secara virtual melalui platform Zoom Meeting.

Rapat koordinasi ini dilakukan sebagai bentuk persiapan yang matang agar pelaksanaan Vaksinasi Massal dan Sosialisasi GERMAS dapat berjalan dengan lancar. Menurut rencana, pelaksanaan Vaksinasi Massal dan Sosialisasi GERMAS akan diadakan pada tanggal 28 September 2021 mulai pukul 08.30 - 15.00 WIB yang bertempat di Lingkungan UPI Kampus Serang, Jalan Ciracas Nomor 38 Batokbali, Kota Serang.

Dalam rapat koordinasi tersebut disampaikan bahwa proses vaksinasi rencananya akan diberikan kepada kalangan dosen, mahasiswa, sejumlah pegawai, dan masyarakat yang berada di lingkungan sekitar UPI Kampus Serang dengan estimasi sebanyak 1.000 dosis pertama.

Untuk memperlancar proses vaksinasi  dan tidak terjadi kerumunan, para calon penerima vaksin disarankan untuk mendaftar terlebih dahulu secara online untuk mendapatkan nomor antrian. Selain itu, persyaratannya pun mudah, setiap peserta yang ingin mendapatkan vaksinasi harus membawa KTP/KK atau dokumen lain yang mencantumkan NIK, serta membawa alat tulis.

Direktur UPI Kampus Serang yaitu Drs. H. Herli Salim, M.Ed., mengatakan bahwa acara ini merupakan kerja kreatif dan kerja marathon untuk kemanusiaan dan pelayanan terhadap masyarakat Serang. 

"Diharapkan kesiapan, antisipasi, dan kesiagaannya untuk acara ini yang merupakan ibadah kemanusiaan" ungkapnya.

( TRDK/Rahma )

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun