Tim Nasional Perancis masih saja diragukan untuk lolos dari fase grup dengan embel-embel "kutukan juara bertahan" dari para penonton layar kaca. Namun, kemenangan atas The Socceroos (Julukan Timnas Australia) mulai menurunkan keraguan terhadap nasib timnas Perancis di Piala Dunia 2022. Tidak tanggung-tanggung performa dari anak asuhan Didier Deschamps di mana mereka berhasil mengunci kemenangan besar 4-1 atas Australia.
PEFORMA PEMAIN
Berdasarkan hasil, para pemain Perancis hampir seluruhnya memberikan peforma gemilang yang mampu mengoyak pertahanan timnas Australia. Sanjungan terbaik tentu diberikan kepada Olivier Giroud yang menorehkan rekor selama bermain bagi Les Blues. Meski sudah menginjak usia rata-rata pemain untuk pensiun (36 tahun), namun ia tidak mengendorkan kemauan untuk selalu tampil menakutkan bagi kiper lawan.
Giroud berhasil menyarangkan dua gol dan sekaligus mengukuhkan 51 gol bersama Timnas Perancis. Thierry Henry juga berhasil mencatat rekor gol tersebut dan bersama dengan Giroud maka Perancis punya dua pemain dengan rekor pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah timnas.
Bukan hanya Giroud namun ada juga pemain kunci yang ternyata hampir berasal dari pemain yang  bertugas di posisi sayap lapangan, pemain kunci tersebut bernama Mbappe dan Dembele. Pemain bernomor punggung 10 dan bernomor punggung 11 tersebut mengambil posisi kiri dan kanan lapangan yang artinya mereka bertugas sebagai penusuk pertahanan dari posisi sayap.Â
Keduanya memiliki keunggulan berupa kecepatan dan skill menggocek bola yang sangat membantu Giroud menorehkan dua gol pada dini hari (23/11).
Tidak berhenti sampai sana saja, Mbappe pun sepertinya mulai diterima sebagai pemain yang diajak bekerja sama terlepas dari isu perilakunya selama bersama PSG. Dia berhasil menyarangkan 1 gol ke gawang timnas Australia dan itu menjadi langkah yang baik. Bukan sekedar langkah baik pada pertandingan itu, tapi dia membuktikan bukan cuma jago lari, tapi lihai menyundul bola ke sudut yang tepat.
Sayang bagi Antoine Griezmann yang kurang menonjol karena bermain pada posisi yang cuma memanjakan seorang Giroud, ditambah penyerang berporos pada giringan cepat pemain sayap sehingga Griezmann kurang menonjol pada pertandingan tersebut. Dia memang terlihat bermain apik di babak kedua, namun satu peluang emasnya gagal dimanfaatkan dengan cermat.
KRONOLOGI DAN HASILNYA
Adrien Rabiot membuka pesta gol timnas Perancis di babak pertama, lalu dilanjut oleh satu gol Giroud berkat assist dari Adrien Rabiot. Pada babak kedua, Mbappe makin berani mengacak-acak pertahanan Australia dan berhasil menyarangkan satu gol ditambah dengan gol kedua Giroud.Â
Australia memang mengejutkan dengan satu gol pembuka pertandingan, namun mereka malah berbalik kurang berdaya menghadapi tusukan serangan yang bertempo cepat yang diberikan Perancis.
Pertandingan berakhir dengan skor 4-1.