Mohon tunggu...
Felix Tani
Felix Tani Mohon Tunggu... Ilmuwan - Sosiolog dan Penutur Kaldera Toba

Memahami peristiwa dan fenomena sosial dari sudut pandang Sosiologi. Berkisah tentang ekologi manusia Kaldera Toba.

Selanjutnya

Tutup

Humor Pilihan

Kompasiana Menarik Tanpa "Tidak Menarik"

5 Juni 2021   08:34 Diperbarui: 5 Juni 2021   15:00 407
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Opsi reit artikel oada Kompasiana

Dua Anekdot

Anekdot pertama. Seorang anak laki berdoa tiap malam kepada Tuhan. Mohon agar ibunya, seorang janda, membelikan sepeda sebagai hadiah ulang tahun baginya. 

Ibunya, yang mendengar anaknya berdoa tiap malam, menjadi sedih. Sebab dia tak punya uang untuk mengabulkan doa anaknya.

"Nak, jangan sedih, karena Tuhan belum mendengar doamu," hibur Si Ibu tepat pada hari ulang tahun anaknya. "Tuhan mendengar doaku, Bu," jawab Si Anak sambil tersenyum bahagia. 

Ibunya terkesiap, "Lalu, kenapa doamu tak terkabul, Nak?" Sambil memeluk ibunya, "Tuhan bilang, 'Sabar Anak-Ku, ibumu belum punya cukup uang untuk membeli sepeda untukmu'," jawab Si Anak. 

Ibunya memeluk erat Si Anak. Air mata haru dan bahagia mengalir di dua pipinya.

Anekdot kedua. Murid-murid sebuah sekolah di suatu pesisir pulau ingin bukit batu besar di depan sekolah mereka hilang. Agar mereka menfapat pemandangan indah ke laut lepas. 

"Mari kita berdoa tiap pagi kepada Tuhan. Mohon agar bukit batu itu dihilangkan dari pandangan," ajak Kepala Sekolah. Maka seluruh murid dan guru sekolah itu berdoa setiap pagi.

Dua bulan kemudian, seorang pemborong proyek konstruksi datang membeli bukit batu itu. Batu tersebut hendak dijadikan bahan pengerasan jalan. 

Hanya dalam tempo sebulan, bukit batu itu telah rata tanah, hilang dari pandangan mata. Murid-murid dan para guru sekolah itu kini dapat menikmati pemandangan laut permai dari depan sekolah mereka.

Satu Fakta

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humor Selengkapnya
Lihat Humor Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun