(3/2/2023) Desa Tanjung, Juwiring, Klaten Salah satu Tim 1 KKN Universitas Diponegoro M.Syahrul Fikri jurusan Teknik Elektro melaksanakan pengenalan dan implementasi teknologi timer pada stopkontak kepada para pelaku UMKM dan ibu PKK dibalai Desa Tajung, Kecamatan Juwiring, Kabupaten Klaten. Kegiatan merupakan salah satu pelaksanaan program keilmuan yang pada tanggal 3 Februari 2023. Â Program kerja tersebut dilaksanakan guna meningkatkan kesadaran masyarakat tentang hemat energi dan memberikan tata cara penggunaan timer stopkontak.Â
Prinsip kerja dari timer stopkontak ini yaitu timer akan bekerja sesuai dengan interval waktu yang telah diset apabila setting timer telah mencapai angka 0 (nol) atau off, maka stopkontak tidak lagi mensuplai. Selain itu, timer stopkontak juga bisa bekerja seperti stopkontak biasa pada umumnya.Â
Proses edukasi dan pelatihan dimulai dengan kehadiran peserta yakni para pelaku UMKM dan ibu PKK di balai Desa Tanjung dilanjutkan dengan kampanye hemat energi untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya tidak berlebihan dan lalai dalam menggunakan peralatan elektronik lalu diberi pengenalan timer stopkontak serta fitur-fitur pendukung yang terdapat pada timer stopkontak, cara memperoleh /membeli peralatan tersebut dan prosedur pengoperasian timer stopkontak.
Timer stopkontak ini bisa menjadi solusi dari permasalahan lingkungan, dimana dengan menggunakan timer stopkontak peralatan listrik dapat beroperasi sesuai dengan waktu yang kita inginkan. sehingga menghemat energi, dan mengurangi global warming yang menaikan suhu bumi. Dampak lainnya yaitu dapat mengurangi kenaikan biaya listrik yang muncul akibat lupa mematikan peralatan.
Pada akhir acara mahasiswa menyampaikan Pesan berupa salah satu kutipan terkenal yaitu " Siapa yang mengambil dunia dari batas kecukupannya, tanpa terasa ia telah merenggut ajal kematiannya" (H.R. Al-Bazzar).Â
Adapun hasil luaran program multidisiplin ini yaitu berupa leaflet yang harapannya dapat digunakan oleh masyarakat sekitar untuk menggunakan timer stopkontak sendiri berdasarkan instruksi yang diberikan.Â
Dengan pengadaan timer stopkontak ini, diharapkan warga Desa Tanjung, khususnya para pelaku UMKM dan ibu PKK  dapat menggunakan daya listrik secara lebih efisien melalui pengurangan frekuensi penggunaan peralatan yang tidak diperlukan. Dengan demikian, warga dapat menggunakan daya listrik dengan lebih bijak  efektif sehingga mengurangi dampak-dampak negatif yang ditimbulkan dari perilaku boros energi. Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H