"Saya ingin mencoba banana boat," kata Aldo dengan antusias.
Setelah semua persiapan selesai, mereka mulai menikmati makanan dan minuman yang sudah disediakan. Ikan bakar, petisan, sambal kecap, sambal matah, lalapan, kue pancong, es kelapa muda, es selasih, pisang rebus, singkong rebus, kacang rebus, sayur asem, sayur nangka, sambal telur, dan sambal ikan mas, semuanya tersaji di meja.
"Ini benar-benar surga kuliner!" seru Firman sambil menyantap ikan bakar.
"Saya setuju. Rasanya semua makanan ini enak sekali," kata Fahrawi sambil menikmati es kelapa muda.
Setelah makan siang, Johan mengajak semua orang untuk bernyanyi bersama menggunakan aktif speaker yang mereka bawa.
"Ayo, siapa yang mau menyumbangkan lagu?" tanya Johan.
"Saya mau!" seru Setio sambil mengambil mikrofon.
Setio mulai bernyanyi, diiringi sorakan dan tepuk tangan dari teman-temannya. Sebagian yang lain bermain bola, berfoto, dan bahkan ada yang pergi memancing.
"Jangan lupa, kita harus berfoto bersama sebelum pulang," kata Bambang sambil mempersiapkan kamera.
Mereka berkumpul dan berfoto bersama, sebelum melaksanakan shalat Ashar di mushola yang tersedia.
"Alhamdulillah, perjalanan hari ini lancar tanpa kendala apapun," kata Pak Hartanto sambil tersenyum puas.