Semarang, 17 Juli 2023 Mahasiswa KKN MIT 16 Posko 35 melakukan kegiatan mengaji bersama anak-anak setiap hari kecuali hari kamis dan minggu, yang dilakukan ba'da magrib di Musholla Al Amin sampai selesai. Kegiatan ini mengajarkan kepada anak-anak membaca ayat Al-Qur' an yang diawali belajar huruf hijaiyah, kemudian membaca buku iqro' dari awal hingga akhir.
Al-Qur'an kitab suci umat islam yang wajib dipelajari dan di amalkan oleh setiap muslim sebagai pedoman atau penuntun jalan. Ada 4 hal pokok mempelajari Al-Qur'an yaitu membaca Al-Qur' an, menulis Al-Qur' an, menghafal Al-Qur' an, mengamalkan isi kandungan Al-Qur' an.
Guru mengaji di Musholla Al Amin menjelaskan bahwa kegiatan mengaji ini dilakukan supaya anak - anak bisa membaca Al-Qur' an sejak dini melalui tahapan awal belajar huruf hijaiyah hinggal ayat yang bersambung.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H