Louhan adalah ikan yang mempunyai ciri khas, yaitu jenong alias jidat yang menonjol dan memiliki warna ikan yang menawan.
Ikan louhan yang awalnya hanya berhabitat di Malaysia dan Taiwan ini pernah menjadi primadona di Indonesia.
Di era 90-an, ikan ini sangat hitam di kalangan pecinta ikan.
Masih dalam ingatan Mpo ketika masih duduk di SMEA ,setiap weekend papa mengajak Mpo melihat kontes ikan louhan.
Tidak hanya papa Mpo yang suka akan ikan louhan, para tetangga di Johar baru juga terkena sindrom fans setia ikan jenong tersebut.
Kita para tetangga beramai-ramai naik mobil untuk melihat kontes louhan.Â
Inilah kilas balik, ketika Mpo dan tetangga senang nonton saat ikan ini beraksi.
Puluhan tahun berlalu, akan tetapi minat para pengemar ikan masih terus berlanjut sampai akhir Mpo melihat sebuah spanduk yang menyatakan ada kontes ikan louhan.
Di dalam hati, Mpo berkata ,"Asik nih, Â sudah lama nih,tidak lihat kontes lagi".
Pagi hari 22 February 2019 Mpo mendatangi gedung UKM yang berada di jalan percetakan negara.