Ibu, aku masih coba terjaga menikmati tarian kunang-kunang yang liar mengumbar kerlipnya
dan gelap menjadi riuh oleh degub jantung
menimbang sesal yang dalam
maaf...!!
aku tak bersama memuji malam terindahmu
Ibu, aku ingin menangkap kunang-kunang yang liar mengejekku sambil tertawa
dan gelap membuatku selalu terantuk batu karang
aku masih menimbang sesal yang dalam
maaf....!!
aku memuji kebesaranNYA
yang telah membuatmu tegar
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!