Bali United berhasil libas Stallion Laguna FC dengan skor 5-2. Pertandingan ini dilaksanakan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar pada Rabu (29/11) malam.
Secara keseluruhan, Bali United bermain sangat agresif dengan memborbardir lini pertahanan dari Laguna FC.
Tercatat, Bali United berhasil melakukan tembakan sebanyak 31 kali dengan rincian 16 tembakan tepat sasaran, 9 tembakan melenceng, dan 6 tembakan diblok (Sofascore).
Dengan serangan yang begitu agresif sehingga wajar jika Serdadu Tridatu berhasil mengoyak gawang Laguna FC sebanyak 5 kali.
Kelima gol tersebut dicetak oleh Andhika Wijaya (23'), Mohammed Rashid (33'), Elias Dolah (51'), Eber Bessa (65'), dan Jefferson (86'). Sementara gol dari Laguna FC dicetak oleh Jayvee Kallukaran (69') dan Griffin McDaniel (77').
Meskipun menang, Bali United masih tertahan di peringkat 3 klasemen Grup G dengan raihan 7 poin. Sementara Laguna FC berada di peringkat 4 dengan 1 poin.
PSM Ditahan Hai Phong FC
PSM Makassar tak mampu raih poin penuh usai ditahan oleh Hai Phong FC dengan skor 1-1. Pertandingan ini berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar pada Kamis (30/11) malam.
Sepanjang pertandingan, PSM Makassar terus mendapatkan tekanan dari sang tamu. Praktis mereka hanya bisa mengandalkan counter attack dan skema set piece.
Dilihat dari segi ball possession, PSM kalah jauh dari Hai Phong FC. Mereka hanya mampu menguasai bola sebanyak 29%, sementara sisanya sebanyak 71% dikuasai oleh sang lawan (Sofascore).
Dari segi agresifitas serangan pun Pasukan Ramang kalah jauh. Mereka hanya mampu melakukan sebanyak 6 kali tembakan. Sedangkan tim tamu berhasil melakukan total 19 kali tembakan.