Mohon tunggu...
Mochamad Solichin Kanta Pradja
Mochamad Solichin Kanta Pradja Mohon Tunggu... Wiraswasta -
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Tersenyum & Bersahaja

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan

Polres Metro Jakarta Barat & Kodim 0503/JB Amankan 22 Pelaku Tawuran

11 Agustus 2018   19:51 Diperbarui: 11 Agustus 2018   20:10 406
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Polres Metro Jakarta Barat & Kodim 0503/JB Amankan 22 Pelaku Tawuran

Jakarta Barat - Sebanyak 22 anak remaja kocar kacir di Jalan Tubagus Angke, Grogol Petamburan Jakarta Barat. Mereka tak berkutik lantaran aksi tawurannya digrebek Petugas kepolisian dari Tim Pemburu Preman (TPP) Polres Metro Jakarta Barat dibawah pimpinan Ipda Ruben George bersama anggota patroli Polsek Tanjung Duren dan Kodim 0503 Jakarta Barat, pada Sabtu (11/08/2018) dini hari.

Sinergitas TNI Polri, Polres Metro Jakarta Barat & Kodim 0503/JB
Sinergitas TNI Polri, Polres Metro Jakarta Barat & Kodim 0503/JB
Atas peristiwa itu, polisi mengamankan 22 pemuda. Ipda Ruben George mengatakan, sebelumnya Tim Pemburu Preman telah membubarkan segerombolan pemuda yang tengah asyik kumpul-kumpul hingga larut malam.

Polres Metro Jakarta Barat & Kodim 0503/JB Amankan 22 Pelaku Tawuran
Polres Metro Jakarta Barat & Kodim 0503/JB Amankan 22 Pelaku Tawuran
Setibanya di Jalan Tubagus Angke, TPP yang bergabung dengan anggota patroli Polsek Tanjung Duren dan anggota Kodim 0503 Jakarta Barat menemukan sekelompok pemuda yang melakukan aksi tawuran.

Tanpa buang waktu lama, polisi menyalakan sirine hingga membuat puluhan pemuda tersebut lari terbirit-birit.

Polres Metro Jakarta Barat & Kodim 0503/JB Amankan 22 Pelaku Tawuran
Polres Metro Jakarta Barat & Kodim 0503/JB Amankan 22 Pelaku Tawuran

"Ada 22 remaja yang kita amankan, mereka diduga akan tawuran," ujar Ruben, Sabtu (11/08/2018).

Selama dilakukan pemeriksaan, lanjutnya, Tim menemukan dalam aksi tawuran tersebut direkam menggunakan kamera handphone milik seseorang pelaku tawuran tersebut yang dicurigai sudah melakukan tawuran.

Polres Metro Jakarta Barat & Kodim 0503/JB Amankan 22 Pelaku Tawuran ke Mapolsek Tanjung Duren
Polres Metro Jakarta Barat & Kodim 0503/JB Amankan 22 Pelaku Tawuran ke Mapolsek Tanjung Duren

"Kita serahkan 22 anak remaja tersebut ke piket Polsek Tanjung Duren guna untuk proses lebih lanjut," tutup Ipda Ruben George.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun