Pada tanggal 25 April 2021 kami dari kelompok 60 PMM melanjutkan kegiatan program kerja pembagian takjil dalam rangka berbagi kepada sesame dan untuk memeriahkan bulan ramadhan. Proses pembagian takjil dilaksanakan disekitar jalan besar di Kediri.
Menurut penuturan ketua kelompok 60 PMM UMM "pembagian takjil dilakukan di salah satu jalan besar di Kediri, lebih tepatnya di lampu merah. Pemilihan tempat ini juga dilatar belakangi oleh keputusan bersama bersama kelompok dan dikarenakan lokasi yang strategis".
Dengan diadakannya pembagian takjil kepada masyarakat diharapkan dapat menimbulkan rasa kepedulian antar sesama dan dalam rangka berbagi pada saat bulan suci ramadhan. Selain itu dengan adanya pembagian takjil pada bulan suci ramadhan adalah kegiatan yang sangat bermanfaat bagi mahasiswa sendiri dan bagi masyarakat yang merasakan dampaknya.
Grebek sahur ini dilakukan dengan kesepakatan bersama antara seluruh kelompok 60. Menurut ketua kelompok 60 PMM UMM grebek sahur ini dilakukan dengan kesadaran dari masing-masing anggota dan telah di tuliskan dalam program kerja pada PMM UMM. Dari adanya kegiatan grebek sahur ini menjadikan mahasiswa lebih peduli terhadap lingkungan dan dan sesama.
Dengan adanya kegiatan grebek sahur yang dilakukan oleh kelompok 60 PMM UMM ini cukup mendapatkan apresiasi yang baik dari masyarakat yang banyak ditemui dijalan. Karena dengan adanya kegiatan ini cukup membantu keadaan mereka yang sedang berada diluar rumah dan belum mendapatkan makanan sahur.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H