Membuat karya ilmiah menjadi salah satu metode yang sering digunakan dalam penugasan agar siswa maupun mahasiswa mampu membuat tulisan sesuai kemampuan akademiknya.
Dalam proses pembuatan karya ilmiah, dibutuhkan suatu penelitian yang mendalam. Salah satu pengetahuan dasar yang perlu diketahui sebelum melakukan penelitian adalah memahami istilah penting dalam dunia penelitian, seperti pengertian penelitian kualitatif dan kuantitatif.
Hal inilah yang menjadi tema dari Kajian Rutin Jilid 12 kali ini, yakni "Skripsi Manajemen Keuangan Syariah : Dilema antara Kuantitatif dan Kualitatif"
Dengan dihadiri oleh pemateri yang luar biasa, yaitu oleh Ibu Titin Agustin yang merupakan Wakil Dekan II Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Sultan Thaha Saifuddin Jambi. Kegiatan Kajian Rutin (KANTIN) Manajemen keuangan syariah Jilid 12. Alhamdulillah dapat berjalan dengan baik dan lancar.
Pemateri membahas mengenai dasar dasar penelitian, salah satunya mampu menentukan judul apakah penelitian tersebut kuantitatif atau kualitatif.
Selain membahas serta sharing seputar penelitian kuantitatif dan kualitatif, pemateri juga melakukan sesi tanya jawab yang tentunya disambut dengan antusias peserta. Para peserta dapat menjawab beberapa pertanyaan yang dilontarkan oleh pemateri. Dan Alhamdulillah jawaban dari para peserta pun memuaskan.
Seperti pada KANTIN jilid sebelumnya, Kegiatan KANTIN ini juga mendapat benefit diantaranya e - sertifikat, Ilmu yang bermanfaat serta relasi baru. Diharapkan seluruh peserta dapat memahami serta menambah wawasan mengenai penelitian kuantitatif dan kualitatif. Terutama pada mahasiswa tingkat akhir.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H