Beberapa mahasiswa yang tergabung dalam Program Studi Manajemen Keuangan Syariah melakukan aksi kemanusiaan yakni penggalangan dana untuk membantu Korban musibah banjir di kabupaten Padang Lawas Sumatera Utara dan Muaro Bungo, Jambi  beberapa waktu yang lalu.
Kegiatan yang melibatkan mahasiswa UIN Sultan Thaha Saifuddin Jambi itu berlangsung dibeberapa titik lampu merah di Kota Jambi, yakni Simpang BI Telanaipura, Simoang Broni, Simpang Mayang dan Simpang 3 Sipin. Dengan menggunakan sarana kotak sumbangan, Pada hari 5 Januari sampai 7 Januari dan dimulai pada pukul 11.00 WIB. Aksi solidaritas kemanusiaan ini disambut hangat oleh warga Kota Jambi. Rupiah demi rupiah pun masuk dalam kotak sumbangan.
Selain melakukan galang dana, mahasiswa tersebut juga melakukan open donasi berupa pakaian yang masih layak pakai, uang tunai, sembako dan obat-obatan untuk kesehatan. Donasi tersebut bisa dikumpulkan di UIN Telanaipura Kota Jambi.
Aksi ini merupakan bentuk kepedulian mahasiswa terhadap warga yang mendapat musibah banjir beberapa waktu lalu agar dapat memberikan keringanan beban. Saat ini mereka sedang  membutuhkan bantuan dan perhatian dari berbagai pihak.
Tentunya kegiatan ini bertujuan agar dapat membantu meringankan beban dari warga yang sedang mengalami musibah lewat kontribusi nyata. Serta dapat menggerakkan dan membangkitkan semangat mahasiswa dalam merespons setiap musibah yang menimpa masyarakat.
Semoga kegiatan aksi kemanusiaan ini dapat menjadi inspirasi bagi para mahasiswa ataupun warga sekitar untuk selalu saling tolong menolong, dan peduli terhadap sesama.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H