[caption caption="Photo: Caroline Adams Miller"][/caption]Positive psychology coaching adalah sebuah cabang psikologi yang relatif baru dan berkembang cepat. Positive psychology coaching mungkin akan tumbuh juga menjadi bisnis yang pesat sebagaimana bisnis yang menjual motivational training atau coaching, karena di mana~mana orang butuh untuk menjadi lebih produktif, kreatif, inovatif, cerdas, tahan banting, namun tetap sehat dan berumur panjang.
Salah satu pakar positive psychology yang giat memberikan coaching adalah Shawn Achor. Ia terkenal sebagai konsultan untuk meningkatkan produktifitas di perusahaan~perusahaan besar di seluruh dunia. Shawn Achor menulis berbagai buku tentang positive psychology berdasarkan pengalamannya lebih dari 10 tahun mengajar dan melakukan riset di Harvard University mengenai happiness atau positivity. Achor yang memiliki lebih dari selusin award dalam mengajar positive psychology di Havard University bahkan sudah melengkapi risetnya di 42 negara untuk menjelaskan bagaimana melakukan 'program~ulang' otak kita untuk menjadi lebih positif agar dapat digunakan untuk berkompetisi dalam bidang apa pun.
Shawn Achor juga memiliki acara TV sendiri di jaringan TV Amerika dan dimanfaatkan oleh pemerintah Amerika untuk mempromosikan kesehatan melalui Departemen Kesehatan pemerintah Amerika. Shawn Achor telah menulis beberapa buku tentang positive psychology, di antaranya adalah: Before Happiness; The 5 Hidden Keys to Achieving Success, Spreading Happiness, and Sustaining Positive Change dan The Happiness Advantage.
Positive psychology coaching bertujuan terutama untuk meningkatkan produktivitas, kualitas kerja dan kualitas hidup individu, organisasi dan masyarakat luas melalui berbagai program yang dibangun berdasarkan penelitian ilmiah dalam positive psychology.
Praktek positive psychology coaching dapat digambarkan secara singkat sebagai sebuah program untuk meningkatkan positivity (kebahagiaan) dari klien yang pada gilirannya memperbaiki kualitas kerjanya dan kehidupan pribadinya sekaligus.
Positive psychology coaching tidak diberikan melalui sesi~sesi konseling, namun hanya memberikan apa yang klien perlu lakukan dalam hidup mereka berdasarkan riset positive psychology. Positive psychology coaching adalah tentang bagaimana memanfaatkan riset~riset ilmiah tentang positivity yang sudah banyak dilakukan oleh pakar positive psychology dalam menciptakan kesuksesan di lingkungan kerja dan dalam kehidupan yang lebih luas.
Positive psychology coaching berorientasi pada masa sekarang dan masa depan, tidak seperti terapi atau program lainnya yang menggunakan masa lalu untuk merancang terapi yang bisa mengatasi “nyeri”, masalah yang belum terselesaikan atau trauma. Coaching diarahkan untuk mencapai tujuan yang akan ditetapkan, meningkatkan efektivitas, menemukan keseimbangan dan memiliki kehidupan yang lebih memuaskan. Tujuannya akhirnya adalah untuk mengembangkan potensi setiap orang yang berguna di lingkungan kerjanya
Positive psychology coaching adalah sebuah model untuk mengidentifikasi dan membangun kekuatan klien yang menimbulkan harapan dan kebahagiaan. Positive psychology coaching berusaha untuk mendorong orang untuk mengembangkan apa yang sudah baik atau berjalan dengan baik dalam hidup mereka untuk memunculkan potensi positif mereka yang sebesar-besarnya.
M Jojo Rahardjo