Langit membiru dengan serabut-serabut putih
Mentari meninggi, namun mereka tak pergi
Manusia-manusia paruh baya menunduk
Sebagian membolak-balik tanah
Sebagian menancapkan tanaman untuk tiga bulan kedepan
Suara perbincangan mereka
Deru penghancur tanah
Sayup-sayup terdengar, terbawa angin
Mengirim kabar pada semesta untuk turut menjaganya
Kaki dan tangan yang berbalut lumpur
Adalah ungkapan rasa syukur
Lumpur semakin mengikat
Langkah mereka memberat
Mendengar gema illahi
Mereka menepi, beristirahat
7 Maret 2022
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI