Acara registrasi pendaftaran ulang peserta Pertemuan Nasional Purna aktivis Dewan Kerja tahun 2019 pada tanggal 10 Oktober 2019 sampai jam 15.00 di Hotel Ketapang Indah Banyuwangi.
Rombongan kami sudah mendarat di Bandara Belimbinmg Sari pada pukul 07.10 pagi waktu Banyuwangi, kami menghubungi Travel Biro Jasa yang menyediakan mobil Hiace, karena jumlah kami sebanyak 23 orang, kami menggunakan 2 mobil dengn kapasitas 16 orang satu mobilnya.
Kami menuju ke Taman Baluran Nasional Park, cuaca cukup panas, sesampai kami di Taman Nasional yang sangat luas itu, setelah membeli karcis masuk.
Kami berfoto selfie dulu disini, menurut driver yang kami tumpangi menjelaskan sekarang sedang musim kemarau, namun mereka bersyukur karena seminggu yang lalu di Taman Nasional ini sudah turun hujan, karena kemarau cukup panjang sehingga hujan satu kali, belum merubah suasana kering kerontang disini.
Setelah membayar karcis masuk kami menyusuri perjalanan sekitar 8 km, untuk sampai ke Savana Bekol, nampak sepanjang perjalanan tanaman dan pepohonan kering.Ttidak terlihat seekor binatang pun di samping kiri kanan jalan yang kami lalui, disamping sudah siang kering ini juga membuat tempat-tempat penampungan air, serta beberapa rawa kecil tempat minum dan bermain para binatang kering.
Sekitar 5 km perjalanan kami hampir tidak ada kehijauan yang terlihat, semua kering, namun memasuki km ke 6 di samping kiri-kanan kami masih terdapat kehijauan, pohon-pohon serta tanaman liar yang ada, masih terlihat kehijauan, tidak begitu jauh sudah nampak kering lagi.
Setelah berfoto ria disini, sekitar lima menit, mulai bermunculan rombongan kera yang mendekati kami, dari kejauhan terlihat seekor Banteng.
Sayang kami kesini sudah siang, sehingga binatang-binatang yang muncul hanya dua jenis ini. Taman Baluran, memang termpat yang sangat Indah, bagi sahabat yang ingin berkunjung kesini tidak ada salahnya, untuk menambah koleksi foto selfie dan koleksi tempat-tempat wisata yang sudah dikunjungi di Indonesia.