Mohon tunggu...
Misbah Murad
Misbah Murad Mohon Tunggu... O - "Tidak ada sekolah menulis; yang ada hanyalah orang berbagi pengalaman menulis."- Pepih Nugraha, Manager Kompasiana. chanel you tube misbahuddin moerad

"Tidak ada sekolah menulis; yang ada hanyalah orang berbagi pengalaman menulis."- Pepih Nugraha, Manager Kompasiana. chanel you tube misbahuddin moerad

Selanjutnya

Tutup

Worklife Pilihan

Tips Mengawali Usaha Buat Pensiunan

6 Februari 2019   21:06 Diperbarui: 6 Februari 2019   21:15 72
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Karier. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Apa itu jurus APH.? APH adalah jurus  Action, Pikir dan Hitung, jangan kita balik-balik, terlalu banyak pikir, terlalu banyak hitungan tetapi tidak ada action. Jangan takut kerjakan dulu, setelah jalan baru kita pikirkan dan kita hitung. Kita harus "berani mencoba" dan mulailah dengan seadanya dulu, dengan kemampuan dan potensi yang anda miliki, dengan sarana yang anda miliki, dan yang terpinting lagi pakai prinsip 3M (Mulai dari yang kecil, mulai dari diri sendiri dan mulai dari sekarang).

Amati Tiru dan Modifikasi (ATM)

Yang dimaksud dari ATM disini adalah, kita mengamati para pengusaha-pengusaha yang sukses, jangan mengamati pengusaha yang sudah besar, tapi yang sedang sedang saja dulu atau yang sesuai dengan usaha yang kita pilih yang skala dan usahanya sama dengan kita akan geluti, mengamati disini tentunya bukan sekedar melihat saja, tetapi kita mempelajari seluk beluk usahanya, menganalisa dan kita harus berani menyimpulkannya.

Tentunya akan lebih baik kalau usaha yang akan kita pilih sesuai dengan usaha yang kita sukai, karena peluang keberhasilannya akan lebih tinggi.

Selanjutnya kita tiru, meniru disini bukan menjiplak habis, ada etika yuridis juga yang harus kita perhatikan, seperti merk dan logo, kita tiru yang beda-beda tipis lah.

Pengamatan dan meniru tentulah tidak cukup, harus ada kelanjutannya yaitu modifikasi, yang harus kita modifikasi misalnya karakter, gaya, sumber daya keadaan dan lain-lain.

Bahkan kalau kita mengamati, meniru dan hasil modifikasi yang kita buat, tidak menutup kemungkinan kita justru lebih bagus dari yang kita tiru, karena pada tahap inilah kreativitas dan kejelian dari kita  untuk mengadakan perubahan dan penyesuaian dari usaha kita untuk menambah daya tarik dan efektifitas.

Untuk perijinan dan  persyaratan lain-lain belakangan  saja dipikirkan, setelajh semua usaha jalan, dan kita liat prospek bagus, baru memulai semua perizinan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun