Acara tersebut tidak hanya dihadiri oleh pihak dari pemerintah Jawa Barat maupun Bandung, perwakilan dari Kemendikbud juga dihadiri oleh hampir semua insan film yang masuk nominasi FFB Tahun 2022.
Salut dengan para insan film yang jauh dari Jakarta bahkan ada yang langsung dari Bali demi bisa menghadiri acara penghargaan bergengsi di tanah air ini.
Yang menarik lagi adalah diberikannya dua penghargaan di kategori yang sama yaitu Pemeran Pembantu Pria Terpuji Film yang diberikan kepada aktor senior Slamet Rahardjo Cinta Pertama, Kedua & Ketiga) dan aktor muda Umay Shahab (Mencuri Raden Saleh)
Beruntung saya mendapatkan kesempatan untuk hadir di Festival Film Bandung 2022 setelah sekian tahun ingin sekali bisa menyaksikan salah satu event Film terbesar di Indonesia.
Berkat KOMiK (Kompasianers Only Movie enthus(i)ast Klub) yaitu Komunitas penulis dan pemerhati film Kompasiana yang tahun ini mendapatkan dua undangan untuk hadir pada event besar ini.
KOMiK memberikan kesempatan kepada Komik-ers (sebutan untuk anggota Komunitas KOMiK) daerah terutama yang tinggal di daerah Bandung dan sekitarnya untuk hadir pada salah satu event besar Film Indonesia .
Karena Purwakarta dekat Bandung (hanya satu jam perjalanan) maka saya pun mendaftar untuk hadir ke event ini dan Alhamdulillah terpilih. KOMiK berhasil mewujudkan salah satu bucket list saya di dunia hiburan.
Selain itu ternyata teman nonton FFB 2022 dari KOMik adalah penulis yang pernah bareng di salah satu event menulis bareng MPR RI sehingga kami bisa reunian kembali.