Efek Obat Warung Untuki Ibu Hamil
Penyakit lebih sering menyerang kita pada musim pancaroba seperti sekarang ini. Flu, batuk, demam selalu menjadi jenis penyakit yang sering kita rasakan. Kebanyakan orang-orang atau masyarakat setempat percaya untuk mengonsumsi obat-obatan dari warung agar dapat menyembuhkan penyakit tersebut dan mengembalikan daya tahan tubuh mereka masing-masing. Akan tetapi, untuk anda yang sedang mengalami kehamilan, lebih baik agar menghindari pengonsumsi obat tersebut tanpa berkonsultasi dengan dokter.
Para ahli menyatakan bahwa, kandungan obat tersebut dapat memberikan berbagai efek yang tidak baik untuk menjaga kesehatan kehamilan, terutama untuk perkembangan calon bayi dalam rahim.
Para ahli menyarankan untuk para wanita hamil agar menjaga janin mereka dengan tidak memberikan obat yang tidak dibutuhkan. Bahkan walaupun sang ibu terserang penyakit tersebut, bisa diatasi melalui cara yang alami dengan cara istirahat yang cukup, mengonsumsi makanan bergizi, minum air putih, hal itu merupakan cara pengobatan lebih aman ketika hamil.
Berikut merupakan kandungan zat yang ada pada obat-obat tersebut yang berakibat buruk pada wanita hamil ketika mengonsumsinya:
- Herbal, obat flu yang banyak mengandung bahan herbal belum tentu 100% menggunakan bahan dari herbal. Sebaliknya tak sedikit yang menambahkan bahan yang lainnya.
- Lozenges, obat flu tersebut untuk melegakan pernapasan dan mengurangi sakit tenggorokan berupa permen, semprotan yang langsung ke mulut ataupun sirup. Produk tersebut biasanya juga mengandung vitamin C dan juga Zinc. Tapi, untuk ibu hamil hanya disarankan untuk mengkonsumsi vitamin C sebanyak 80-100 mg dan zinc 11mg dalam satu hari, itu pun sudah termasuk dari asupan makanan yang di konsumsinya. Vitamin C yang berlebih pun tidak baik untuk tubuh kita, ancaman radikal bebas, kerusakan lambung yang dapat menimbulkan rasa mulas atau kontraksi serta kerja ginjal yang berat. Menjadi bagian yang tidak dapat dipisahkan dari keadaan dan kondisi seperti ini. Begitu pula dengan kelebihan zinc, yang akan menekan sistem kekebalan tubuh yang dapat meningkatkan resiko penyakit lainnya yang akan di timbulkan.
- Decongestan. Jika zat tersebut diminum secara langsung bisa mengakibatkan resiko cacatnya pada dinding janin wanita hamil, apalagi di usia yang kandungannya di tiga bulan awal.
Berhati-hati lah dalam melangkah atau mengambil tindakan untuk para wanita hamil, karena wanita hamil cenderung sangat sensitif untuk masalah kesehatan. Sekian dari artikel saya semoga bermanfaat dan terimakasih.