Mohon tunggu...
Mike Reyssent
Mike Reyssent Mohon Tunggu... Wiraswasta - Kejujuran Adalah Mata Uang Yang Berlaku di Seluruh Dunia

Kejujuran Adalah Mata Uang Yang Berlaku di Seluruh Dunia Graceadeliciareys@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Pilihan

Air Asia Hilang, Tolong Jangan Lakukan Ini...

30 Desember 2014   02:45 Diperbarui: 17 Juni 2015   14:12 9
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
14198557541787788610

Air Asia QZ8501 yang sudah hilang komunikasi sejak kemarin, hari ini sudah dinyatakan hilang. Pesawat yang membawa 155 penumpang dan 7 awak, dengan jurusan Surabaya-Singapura itu sudah hilang komunikasi kemarin Minggu 28 Desember 2014 sejak pukul 06.16.

Sejak Air Asia kehilangan kontak kemarin sampai saat ini hampir dibilang belum ada kepastian kejadian apa yang menimpa pesawat tersebut. Banyak sudah pakar penerbangan begitu juga dengan Basarnas yang diundang oleh media berita maupun tidak, membuat banyak teori tentang kemungkinan kemungkinan yang terjadi.

Dalam peristiwa ini saya salut dengan tindakan pemerintah dan pihak Air Asia yang sudah cepat tanggap dan melakukan tindakan yang tepat. Pemerintah dan pihak Air Asia yang cepat membuat pernyataan, mengadakan pertemuan dengan anggota keluarga penumpang dan kru pesawat. Dengan cepat melakukan pencarian tanpa bertele tele lagi, tidak ada kilah maupun alasan apapun yang dikeluarkan oleh pihak Pemerintah dan Air Asia .

Belajar dari kejadian kecelakaan dan kehilangan pesawat yang menimpa pesawat milik pemerintah Malaysia lalu, maka sebaiknya kita mendukung langkah pemerintah dan pihak Air Asia ini.

Untuk para Netizen, awak media serta para artis hiburan, ada baiknya tidak melakukan hal hal berikut.

*Tidak memberikan, membuat, menulis pendapat tanpa disertai data data yang valid. Sejak kemarin pagi sampai sekarang sangat banyak pakar penerbangan, media berita, dan juga Netizen yang sudah membuat teori yang menjadi konsumsi publik. Teori teori tentang hilangnya pesawat QZ8501 itu berseliweran di media tanpa saringan lagi. Silahkan berteori dan mengungkapkan apapun jika memang berdasarkan data yang valid, tapi tolong jangan membuat pendapat dengan cara spekulasi tanpa data sama sekali, sehingga hal itu akan sangat rentan menjadi isu isu yang bisa menarik untuk dipolitisir dengan berbagai kepentingan dan kelompok.

*Tidak membuat berita palsu. Dalam berbagai peristiwa seringkali ada pihak atau orang iseng yang membuat berita palsu alias HOAX, entah karena hanya sekedar iseng atau untuk bisa terkenal saja dan media juga sering kali memuat berita tersebut tanpa cross check lagi!!! Kekonyolan yang sangat sering dilakukan oleh media tanpa pernah mendapat sangsi apapun dari pihak KPI maupun Dewan Pers Indonesia. Contoh (http://www.tempo.co/read/news/2014/12/28/058631453/Rumor-AirAsia-Ditemukan-Apa-Kata-Angkasa-Pura-I)

*Tidak memberi harapan palsu. Pihak Basarnas yang memimpin pencarian pesawat Air Asia banyak mendapat informasi dari berbagai pihak terkait pesawat tersebut, entah dari anggota masyarakat maupun dari pihak lainnya. Sekecil apapun informasi yang diterima, bisa sangat penting dan berguna untuk bisa menemukan pesawat tersebut. Informasi apapun secepatnya akan menjadi berita untuk dikonsumsi publik dan bisa memberikan harapan kepada keluarga yang kehilangan. Karena informasi yang memberikan harapan itu, sering membuat pihak keluarga yang sedang dalam keaadan bingung, melakukan tindakan yang akan mengganggu pencarian pesawat tersebut. Pemerintah dan pihak Air Asia sebaiknya memberikan keterangan tanpa ada yang ditutupi,  lebih terbuka dan sejujurnya mengenai peristiwa ini.

*Tidak mengambil keuntungan. Dalam setiap peristiwa apappun, sering ada saja pihak yang mengambil keuntungan, apalagi peristiwa yang heboh seperti ini. Suatu perbuatan yang benar benar menjijikkan. Dengan dalih dan alasan apapun sebaiknya janganlah mengambil keuntungan pada saat orang mendapat musibah karena itu bisa lebih menyakitkan daripada musibah itu sendiri. Sebagai contoh yang konyol adalah pembuatan buku tentang pesawat Malaysia yang hilang kemarin.

*Tidak menjadikan peristiwa ini sebagai bahan guyonan. Dalam bercanda seringkali kita kebablasan sehingga tidak lagi berpikir bahwa hal itu akan menyinggung orang lain, apalagi artis hiburan yang ada di media hiburan. Mungkin tanpa niat menyinggung, mungkin juga kehabisan bahan untuk melucu jadi sering peristiwa musibah menjadi bahan guyonan. Please, ini adalah musibah, banyak orang yang sedang berduka karena kehilangan ini, janganlah membuat tulisan ataupun candaan tentang masalah ini...

(http://health.detik.com/read/2014/12/29/144053/2789158/763/stop-psikolog-ingatkan-musibah-pesawat-hilang-bukan-bahan-lelucon?l992205755)

Kepada pihak Air Asia supaya lebih terbuka lagi tentang kejadian ini sehingga tidak akan membuat makin banyak spekulasi yang berkembang.

*****

Tetaplah berharap karena sekecil apapun selalu ada harapan dan itu yang akan membuat kita kuat dan hidup...

Salam Damai....

Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun