Mohon tunggu...
Miftahul Rizmi
Miftahul Rizmi Mohon Tunggu... Administrasi - Dosen

Bersahabat dengan dunia melalui lembaran tulisan.

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Nuansa Cinta dari Kota Seribu Air

30 September 2015   12:14 Diperbarui: 30 September 2015   13:43 48
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Wisata. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Pantai Kasih

Sesuai dengan namanya pantai ini member kesan cinta di balik indahnya pantainya. Disini terdapat pondok  kecil sepanjang pantai tersebut untuk menikmati indahnya pantai itu. Biasanya tempat ini menjadi tempat para muda-mudi bertemu serta menikmati hangatnya keluarga ketika berada dipantai ini. Pantai ini tak jauh dari tempat makan wisata kuliner serta sabang fair yang menjadi salah satu icon kota ini. Pada sore hari maka kita dapat melihat ramenya suasana di pantai ini. Angin yang sejuk membuat tempat ini sangat cocok untuk menghilangkan kepenatan yang dilalui,membuat suasana santai begitu sempurna dipantai ini. Tak lupa dengan menikmati  kuliner khas kota ini yaitu sate gurita, mie jalak, mie sedap dan kue bakpia.

Air Terjun Pria Laut

Air Terjun Pria Laot ini berada di Desa Pria Laot, Kelurahan Iboih,Jarak lokasi air terjun ini sekitar 12 kilometer jika dihitung dari pusat Kota Sabang. Tempat wisata ini sebenarnya cocok untuk para pecinta tantangan, hal ini dikarenakan jalur yang harus di lalui sebelum tiba di lokasi ini. Air terjun dengan kolam di bagian bawahnya membuat air terjun  ini menjadi sesuatu yang langka. Tak semua air terjun punya kolam untuk berenang. 

Pantai Gapang

Pantai ini diambil dari nama pohon yang ada di sekitar pantai ini. Kegiatan berenang, snorkling dan menyelam dapat dicoba di pantai ini karena lautnya yang jernih, biru dan sangat bersih. Pantai Gapang juga merupakan salah satu tujuan wisatawan lokal ataupun mancan negara saat berada di kota sabang. Tempat ini menjanjikan keindahan pantai yang biru dan suasana yang tenang membuat semua yang perna kesini akan ingin kembali ke pantai ini.

Pantai Iboih

Belum sah rasanya jika kesabang belum ketempat yang satu ini. Pantai Iboih menawarkan keindahan exsotis yang sangat memukau. Bagi yang memimiliki hobi menyelam, ini dia tempat yang paling cocok untuk menyelam. Pantai ini memiliki julukan kerajaan bawah laut. Pantai ini menawarkan keindah dalam laut yang begitu indah dengan berbagai aneka ragam biota laut dan tumbuhan karang yang tertata indah. Tak hanya menyelam pantai ini juga menawarkan wisata air lainnya seperti berselancar, naik sampan dan berenang,.Dari pantai iboih ini kita bisa menuju Pulau Rubiah yang juga tak kalah indahnya. Jika tak ingin diving, kecantikan taman laut ini pun bisa dinikmati dengan cara snorkeling, atau glass bottom boat. Untuk menyewa alat snorkeling, dikenai harga sekitar 40 ribu per hari. Sedangkan untuk menyewa perahu dengan dasar kaca, bisa berharga 300 ribu yang bisa dimuat hingga 12 orang satu perahu.

Berlibur kekota seribu air akan meninggalkan kenangan yang tak terlupakan. Keinginan ingin kembali pasti akan di rasakan bagi yang perna berkunjung ke kota ini. Jadi jangan ragu jika ingin berkunjung kesini, siapkan waktu yang cukup untu anda, karena tempat ini akan membuat anda seakan melupakan waktu lelah anda.

Tempat wisata yang telah dipaparkan dapat diakses dengan sepeda motor ataupun mobil.Jika anda ingin menyewakan kendaraan, saat anda sampai di pelabuhan balohan anda akan dapat melihat banyaknya penyewaan kendaraan, jadi jangan khawatir jika anda ingin berlibur ke kota ini. Jika anda ingin menginap dan menikmatinya dengan keindahan laut, disetiap tempat wisata tersebut  juga  banyak disediakan penginapan yang berada dekat pantai. Harga penginapan mulai dari 250-900 ribu permalam, tergantung lokasi penginapan. Suasana malam hari disana juga begitu indah, deburan ombat akan menemani tidur anda,bersama aroma laut yang khas menjadikan anda tenang dan santai.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun