Mohon tunggu...
Miftahul Ihsan
Miftahul Ihsan Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa STAIN Majene jurusan tarbiyah prodi pendidikan agama Islam

QORI/MAHASISWA

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

MTQ sebagai Sarana Pengembangan Diri dan Spritual

1 Juni 2024   14:50 Diperbarui: 2 Juni 2024   13:30 113
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
MTQ KE-X tingkat provinsi Sulawesi Barat (pasangkayu 11-16 mei 2024)

Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) adalah salah satu ajang yang memilki peran penting dalam mempromosikan, melestarikan, dan mengembangkan nilai-nilai Al-Qur'an di tengah masyarakat. Menurut saya pengalaman mengikuti MTQ bukan hanya sekedar kompetisi, tetapi juga sebuah perjalanan yang memberikan berbagai manfaat baik secara individu maupun sosial.

Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) ini memberikan kesempatan kepada peserta untuk memperdalam pemahaman mereka tentang Al Qur'an. Proses persiapan yang intensif, termasuk belajar tajwid, menghafal dan memahami tafsir, memperkaya spritual serta mendekatkan peserta dengan ajaran-ajaran islam. Ini adalah momen dimana individu dapat merenungkan makna ayat-ayat suci dan memperkuat iman mereka.

Partisipasi dalam MTQ juga berarti pengembangan berbagai keterampilan yang bermanfaat. Peserta belajar teknik tilawah yang baik, mengasah kemampuan menghafal, dan meningkatkan kedisiplinan serta kerja keras. Kompetisi ini menuntut konsistensi dan dedikasi yang membantu dalam pengembangan karakter dan kerja yang positif.

Musabaqoh Tilawatil Qur'an juga menjadi ajang pertemuan bagi umat Islam dari berbagai daerah, menciptakan peluang untuk menjalin persahabatan dan memperluas jaringan sosial. Interaksi dengan sesama peserta membuka peluang untuk saling berbagi pengalaman, memberikan dukungan dan membangun solidaritas yang kuat. Hal ini memperkuat rasa kebersamaan dan persatuan diantara umat Islam.

Secara keseluruhan, menurut saya musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) ini lebih dari sekedar kompetisi. Ini adalah wadah untuk mendalami ajaran Islam, mengembangkan keterampilan dan menjalin persahabatan. Pengalaman MTQ adalah perjalanan yang penuh berkah, memberikan inspirasi dan pengaruh positif yang mendalam bagi peserta dan masyarakat luas.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun