Mohon tunggu...
Miftahul Falah
Miftahul Falah Mohon Tunggu... -

Hanya seorang petualang yang mencari kebenaran. Memiliki impian untuk berkeliling dunia dan menorehkan namanya dalam sejarah emas peradaban. Kenalan lebih jauh? miftahulfalah.blogspot.com

Selanjutnya

Tutup

Money

120

6 Juni 2011   17:53 Diperbarui: 26 Juni 2015   04:48 80
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Setelah sekian lama berkecimpung di dunia maya, beberapa waktu yang lalu saya tersadar bahwa telah mengikuti 120 buah grup di FB (Facebook). Mungkin jumlah yang tidak seberapa karena bisa jadi di antara rekan-rekan sekalian ada yang mengikuti lebih dari itu.

Grup yang saya ikuti ada yang bersifat lokal maupun internasional, komunitas tertutup hingga umum yang sangat demokrasi, dari yang jumlah member-nya dapat dihitung dengan jari hingga yang lebih dari 5 juta, dari yang normal hingga yang aneh bin ajaib.

Salah satu kelebihan grup di FB ialah ketika ada seseorang yang memosting sesuatu di grup, maka para member grup tersebut akan menerima ikon notifikasi berupa pemberitahuan adanya postingan terbaru di grup tersebut beserta nama pengirimnya.

Saya berpikir, jika tiap grup diasumsikan berisi 100 member (walau ada yang sampai 5,9 juta member), apabila saya kirimkan ke 120 grup itu sebuah kalimat "PKPU bertindak cepat dalam menangani bencana, lho!", maka kita pun dapat berasumsi bahwa kalimat tersebut telah terkirimkan ke 12.000 akun FB, atau sekitar 0,039% dari total akun FB di Indonesia, di mana saat ini berjumlah kurang lebih sekitar 30.100.000 buah akun, telah ter-upgrade awareness-nya terhadap PKPU, sebuah lembaga kemanusiaan nasional. Jika informasi tersebut dianggap bernilai positif dan sangat berguna, maka berdasarkan teori 3:33 (getok tular), info tersebut akan diteruskan oleh 1 orang ke setidaknya 3 orang lainnya. Bila masing-masing dari 12.000 orang itu mengirimkan kembali kalimat tersebut ke sekitar 3 orang lainnya, maka jumlah penerima kalimat tersebut sebanyak 36.000 akun FB atau sekitar 0,11% dari total akun FB di Indonesia.

Asumsi yang digunakan dalam ilustrasi di atas yaitu tiap member dalam suatu grup tidak mengikuti grup lain yang termasuk dalam 120 grup itu. Pesan diterima oleh seluruh member dan diteruskan kembali ke 3 orang lainnya oleh tiap member-nya. Ketiga orang yang dikabari ulang oleh 12.000 orang itu merupakan orang yang berbeda-beda, sehingga kita dapat angka 0,11%. Itu baru saya sendiri dan dilakukan dengan satu kali tindakan. Bagaimana hasilnya ya jika 100 orang turut melakukan hal yang serupa?

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun