Mohon tunggu...
Miftahul as
Miftahul as Mohon Tunggu... Atlet - haloo

haii

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Surga Dunia di Bali Selatan "Pantai Pandawa"

2 Desember 2019   20:26 Diperbarui: 2 Desember 2019   20:37 5
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Wisata. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Objek wisata pantai pandawa adalah sebuah tempat yang paling tepat untuk Anda yang kurang suka dengan keramaian ketika liburan. Tempat wisata di Bali satu ini memang masih tergolong baru dan juga tidak seramai objek wisata pantai kuta, pantai seminyak, atau bahkan dengan pantai legian Bali.

Tempat wisata pantai pandawa Bali ini dahulunya disebut dengan nama secret beach, sebab lokasinya yang memang ada di balik sebuah tebing kapur tinggi, sehingga tidak banyak orang yang tahu akan keberadaannya. Akan tetapi, sekarang ini, pemerintah daerah telah membuka akses masuk dengan cara membuat sebuah jalan sepanjang 1.5 km membelah tebing kapur.

Dan nama tempat wisata tersebut didapat dari adanya 5 buah patung pandawa, legenda dalam ajara Hindu yang langsung berhadapan dengan pantai. Pada tebing kapur tersebut dibuat sebuah lubang untuk bisa menempatkan 5 buah patung pandawa, yang terdiri atas patung Bima, Yudstira, Arjuna, dan sih kembar Nakula-Sadewa.

Tak hanya itu saja, tempat wisata ini juga disebut dengan objek wisata pantai kutuh, yang mempunyai keindahan yang memang tidak kalah bila dibandingkan dengan pantai lain yang ada di Pulau Bali. Sebuah hamparan pasr putih serta air lautnya yang berwarna biru kehijauan, menjadikan siapa saja betah untuk berlama-lama menikmatinya dengan duduk santai di deretan kursi malas yang ada di pantai tersebut.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun