Mohon tunggu...
Miftah Hanif
Miftah Hanif Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Kesehatan Masyarakat Peminatan Kesehatan Lingkungan

FKM Universitas Diponegoro 2019 Peminatan Kesehatan Lingkungan

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Cegah Terjadinya Kecelakaan Kerja Akibat Aktivitas Bermain, Mahasiswa UNDIP Melakukan Optimalisasi Aspek K3 pada Taman Bermain Kampung Dolanan

5 Februari 2021   21:18 Diperbarui: 6 Februari 2021   14:25 851
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Penyerahan Peta Zonasi Tingkat Risiko Pada Taman Bermain Kampung Dolanan Kepada Pengelola Taman Bermain Kampung Dolanan

Klaten (5/02/2021)-Taman bermain selain menjadi suatu tempat bermain bagi anak-anak, tempat bermain juga menjadi tempat untuk anak-anak mengembangkan kreativitas serta tempat anak-anak untuk bersosialisasi. Namun, di Taman Bermain mereka dapat mengalami cedera atau injuri akibat dari aktivitas bermain seperti jatuh dari ketinggian, luka parah atau mungkin sampai dengan mengalami fraktur atau patah tulang. Maka aspek-aspek Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) perlu diperhatikan pada taman bermain.

Permainan Egrang yang ada di Taman Bermain Kampung Dolanan
Permainan Egrang yang ada di Taman Bermain Kampung Dolanan

Kampung Dolanan yang terletak di Dusun Wonomerto, Desa Ngerangan, Kecamatan Bayat, Kabupaten Klaten merupakan kampung yang memiliki program pariwisata unggulan berupa taman bermain tradisional. Beraneka ragam permainan tradisional yang ada di Taman Bermain Kampung Dolanan tersebut mengundang banyak wisatawan dari berbagai daerah dan dari berbagai usia untuk bermain di Taman Bermain Kampung Dolanan. 

Adapun permainan tradisonal yang ada di Taman Bermain Kampung Dolanan yaitu egrang, engklek, ular tangga, jungkat-jungkit, ayunan, perosotan, hula hoop, dan masih banyak permainan tradisional lainnya. 

Di Taman Bermain Kampung Dolanan ini juga memiliki permainan tradisional yang merupakan hasil dari kerajinan masyarakat setempat seperti permainan motor-motoran, dan ayunan yang terbuat dari ban bekas. Namun, keberadaan Taman Bermain Kampung Dolanan tersebut belum menerapkan adanya aspek-aspek K3 (Kesehatan dan Keselamatan Kerja). Apabila aspek-aspek K3 tidak diperhatikan lebih lanjut, maka dapat mengakibatkan kecelakaan kerja akibat kegiatan bermain.

Demi mencegah dan mengurangi risiko terjadinya kecelakaan kerja akibat kegiatan bermain yang ada di Taman Bermain Kampung Dolanan, mahasiswa Universitas Diponegoro yang sedang melaksanakan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) melakukan identifikasi bahaya dan penilaian risiko pada Taman Bermain Kampung Dolanan sebagai langkah awal untuk mencegah dan mengurangi risiko terjadinya kecelakaan kerja. 

Mahasiswa UNDIP menganggap bahwa Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) pada taman bermain perlu ditegakkan karena kesehatan dan keselamatan kerja yang dimiliki pengunjung ketika bermain sangatlah penting. Semua pengunjung mengharapkan dengan mengunjungi taman bermain mereka dapat mendapatkan sebuah kebahagiaan bukan sebuah kesedihan.

Melalui program "Optimalisasi Aspek K3 Pada Taman Bermain Kampung Dolanan Dusun Wonomerto, Desa Ngerangan, Kecamatan Bayat, Kabupaten Klaten" mahasiswa KKN Tematik UNDIP Desa Ngerangan melaksanakan kegiatan edukasi kepada stake holder dan masyarakat Kampung Dolanan terkait pengertian aspek Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) serta hasil identifikasi bahaya dan penilaian risiko pada Taman Bermain Kampung Dolanan yang telah dilakukan pada awal kegiatan program. 

Mahasiswa KKN Tematik UNDIP Desa Ngerangan juga melaksanakan beberapa pengurangan risiko terjadinya kecelakaan kerja akibat aktivitas bermain dengan membuat Peta Zonasi Tingkat Risiko Taman Bermain Kampung Dolanan, Peta Jalur Evakuasi Taman Bermain Kampung Dolanan, serta Rambu-Rambu Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) yang kemudian dipasangkan pada area taman bermain. 

Selain itu, mahasiswa KKN Tematik UNDIP Desa Ngerangan membuat dan memberikan sebuah Dokumen Identifikasi Bahaya dan Penilaian Risiko Taman Bermain Kampung Dolanan kepada pengelola Taman Bermain Kampung Dolanan guna acuan pengembangan taman bermain. Tak lupa untuk melakukan pertolongan pertama apabila terjadinya kecelakaan kerja akibat aktivitas bermain, mahasiswa KKN Tematik UNDIP Desa Ngerangan juga memberikan edukasi terkait pertolongan pertama sederhana pada korban kepada pengurus taman bermain serta memberikan kotak P3K sederhana sebagai sarana prasarana pertolongan pertama pada korban.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun