Mohon tunggu...
Michael Sunario
Michael Sunario Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa Universitas Sriwijaya

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan

Rayakan 40 Tahun Hubungan Bilateral, TNI AU-RSAF Menyepakati Tingkatkan Stabilitas dan Kerjasama serta Latihan Bersama

3 Desember 2021   11:11 Diperbarui: 3 Desember 2021   11:22 118
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dengan adanya TNI Angkatan Udara (TNI AU) dan Republic of Singapore Air Force (RSAF) yang mempunyai hubungan bilateral yang telah memasuki usia ke-40 tahun pada tahun ini.

Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo dan Chief of Air Force Republic of Singapore Air Force (CAF RSAF) Major General Kelvin Boon Leong Khong, telah menandatangani Deklarasi bersama secara virtual pada hari Selasa, tanggal 12 Oktober 2021.

Deklarasi ini diselenggarakan secara virtual dari pangkalan udara kedua negara, TNI Angkatan Udara (TNI AU) di Kasau di Lanud Roesmin Nurjadin, Pekanbaru, sedangkan Chief of Air Force Republic of Singapore Air Force (CAF RSAF) di Tengah Air Force Base, Singapura.

Adapun komitmen dari kedua angkatan udara ini berkomitmen bahwa mereka ialah ingin mencapai target latihan bersama, dan juga ingin mempererat hubungan bilateral khususnya pada bidang militer. Mereka juga ingin meningkatkan keamanan dan perdamaian di kawasan, menjalin interaksi kepemimpinan, membangun interoperabilitas melalui latihan bersama dan pelaksanaan kursus serta pelatihan.

Kedua angkatan udara ingin melanjutkan dan meningkatkan pertukaran ahli dan personel, dalam memerangi ancaman asimetris seperti terorisme dan membawa hubungan kerjasama militer bilateral kedua belah pihak pada tingkatan yang lebih tinggi lagi.

Kasau Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, S.E., M.P.P menyampaikan, selama empat dekade terakhir, kedua angkatan udara telah banyak menghasilkan kerjasama yang sukses dan bermanfaat. Contohnya, latihan bersama, program pendidikan, pertukaran profesional, dan dialog.

"Bahkan di tengah pandemi Covid-19, angkatan udara kita terus mencari metode dan pendekatan baru untuk menjaga hubungan yang solid antar angkatan udara," ungkap Kasau Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, S.E., M.P.P, dikutip dari tni-au.mil.id, Rabu (13/10/2021) di akses pada 30 November 2021.

Kasau Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, S.E., M.P.P menyatakan bahwa TNI AU menempatkan RSAF sebagai mitra strategis di kawasan untuk lebih menjaga stabilitas dan kemakmuran di tahun-tahun mendatang.

Sementara Chief of Air Force Republic of Singapore Air Force (CAF RSAF), Major General Kelvin Boon Leong Khong telah menyampaikan, Latihan Elang Indopura memiliki sejarah panjang sejak terlaksananya pada tahun 1980, dan terus memberikan kesempatan yang sangat berharga bagi angkatan udara kedua negara, untuk saling berinterkasi dan belajar.

Latihan Elang Indopura, bertujuan meningkatkan kemampuan-kemampuan para penerbang tempur kedua negara dalam melaksanakan taktik pertempuran di udara. Dan bertujuan untuk meningkatkan kerjasama dan mempererat hubungan bilateral antara TNI Angkatan Udara (TNI AU) dengan Republic of Singapore Air Force (RSAF).

Latihan bersama ini akan saling menguntungkan bagi kedua negara, selain memahami perkembangan teknologi dan saling bertukar pengalaman, TNI Angkatan Udara (TNI AU) dan Republic of Singapore Air Force (RSAF) dapat merumuskan strategi pertahanan bersama dengan harapan terjalin kemitraan yang lebih erat lagi untuk mengatasi tantangan-tantangan keamanan bersama.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun