ecoprint di SDN 2 Kasembon, Kecamatan Bululawang, Kabupaten Malang. Kegiatan edukasi ecoprint ini diselenggarakan pada hari Sabatu, 22 Juli 2023 pukul 09.00 - 12.00 WIB. Â Kegiatan Ecoprint ini berlangsung bersama siswa - siswi SDN 2 Kasembon diikuti oleh siswa - siswa SDN 2 Kasembon berjumlah 3 kelas yaitu kelas 4, kelas 5 dan Kelas 6.Â
Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Negeri Malang Desa Kasembon 2023  mengadakan kegiatan edukasiÂTrend gaya hidup ramah lingkungan kini semakin digemari masyarakat dan potensial untuk pengembangam ecofashion (Rumah Yapeka,2019). Ecofashion ( Fashion ramah lingkungan ) merupakan konsep pakaian yang mengacu kepada semua produk fashion yang diciptakan untuk menciptakan lingkungan yang lebih sehat, bersih dan seimbang (Hana, 2021). Ecoprint merupakan salah satu teknik pewarnaan kain yang mendukung ecofashion. Teknik ecoprint dipopulerkan sejak tahun 2006 salah satunya oleh Indiana Flint. Berasal dari teknik eco dyeing lalu Flint mengembangkannya menjadi teknik ecoprint (Saraswati dkk., 2019).
Ecoprint merupakan teknik mencetak motif dan pewarnaan pada media kain yang mengandung bahan alam dengan memanfaatkan getah pada dedaunan atau bunga. Ecoprint memiliki keunikan yaitu hasilnya yang akan sangat bervariasi sesuai dengan jenis tanaman yang akan digunakan, waktu pengolahan, dan metode yang dipakai. Teknik ecoprint dapat didefinisikan sebagai teknik pewarnaan kain yang cukup sederhana namun dapat menciptakan visual yang unik dan menarik (Sedjati & Sari,2019).Â
Motif yang dihasilkan dari proses teknik ecoprint ini yaitu bentuk motif yang apa adanya dari flora / tumbuh tumbuhan seperti daun dan bunga. Dengan penyusunan motif yang bebas namun tetap menghasilkan motif yang indah, motif pada kain ecoprint ini tidak mengandung makna simbolik atau makna secara khusus, sehingga termasuk kedalam motif modern. Beberapa desainer menyebut motif ecoprint ini tergolong dalam desain tekstil flora.
Terdapat 2 jenis teknik pada ecoprint yaitu teknik kukus (teknik steam) dan teknik pukul (teknik Pounding). Dalam kegiatan edukasi ecoprint pada siswa dan siswi kelas 4,5, dan 6 mahasiswa KKN Universitas Negeri Malang (UM) mengajarkan teknik ecoprint dengan teknik pukul (teknik pounding). Teknik ini dipilih karena cenderung mudah,cepat dan praktis jika diajarkan kepada siswa dan siswi SD namun tetap memperhankan keindahan produk yang dihasilkan. Alat dan Bahan yang digunakan  cukup sederhana dan mudah untuk didapatkan.Â
Alat dan Bahan :Â
1. ToteBag Katun
2. Cuka
3. Tawas
4. Soda Ash
5. Palu