BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
   Dalam sebuah persusahaan Sistem Pengendalian Manajemen sangat diperlukan karena berperan besar dalam perkembangan perusahaan. Jika dalam suatu perusahaan tidak ada pengendalian manajemen, maka secara otomatis perusahaan tersebut akan sangat rentan dengan kemunduran.Â
   Pengendalian manajemen terdiri dari struktur dan proses. Struktur merupakan hubungan elemen-elemen yang berkaitan dan menghasilkan informasi. Sedangkan proses merupakan langkah atau tindakan yang memastikan suatu organisasi dapat berjalan seperti yang ditetapkan mengarah ke tujuan dan menangani permasalahan yang menghambat laju organisasi tersebut.
   Proses pengendalian manajemen merupakan suatu langkah yang ditujukan untuk menjamin kegiatan yang dilakukan berjalan sesuai dengan apa yang direncanakan. Proses pengendalian manajemen terdiri dari beberapa langkah dasar yang perlu dilakukan secara sistematis. Langkah- Langkah tersebut yaitu menetapkan strandart kinerja dan target sebagai dasar untuk evaluasi kerja, mengukur kinerja nyata, membandingkan kinerja nyata dengan standart kinerja yang ditetapkan, mengevaluasi hasil dan melakukan tindakan koreksi apabila tidak mencapai standart yang ditetapkan.
1.2 Tujuan
   Untuk Mengetahui Sistem Pengendalian Manajemen yang terdapat di PT Hanjaya Mandala Sampoerna Tbk
1.3 Manfaat
   Tujuan penelitian di atas diharapkan akan memberi manfaat setelah penelitian selesai. Adapun Manfaat yang diharapkan dari penelitian ini adalah sebagai berikut:
- Manfaat Bagi Penulis adalah untuk menyumbangkan pemikiran yang tertuang didalam karya ilmiah ini mengenai sistem pengendalian manajemen ini, khususnya pada PT Hanjaya Mandala Sampoerna Tbk.
- Manfaat Bagi Pembaca Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan referensi dan perbandingan hasil penelitian bagi para peneliti selanjutnya dan pembaca untuk mengembangkan ilmu pengetahuan mengenai sistem pengendalian manajemen ini, khususnya pada PT Hanjaya Mandala Sampoerna Tbk.
BAB II